STRATEGI INOVASI PENGEMBANGAN PRODUK KOPERASI SYARIAH DALAM MENINGKATKAN SIMPANAN NASABAH (Studi Kasus Pada KSPPS Hanada Quwais Sembada KC Purwokerto)

Lusiana, Nur Khasanah (2023) STRATEGI INOVASI PENGEMBANGAN PRODUK KOPERASI SYARIAH DALAM MENINGKATKAN SIMPANAN NASABAH (Studi Kasus Pada KSPPS Hanada Quwais Sembada KC Purwokerto). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
LUSIANA NK (1817202113)_STRATEGI INOVASI PENGEMBANGAN PRODUK KOPERASI SYARIAH DALAM MENINGKATKAN SIMPANAN NASABAH (Studi kasus pada KSPPS Hanada Quwais Sembada KC Purwokerto).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

KSPPS Hanada Quwais Sembada Kantor Cabang Purwokerto merupakan salah satu lembaga keuangan syariah yang mempunyai berbagai macam produk simpanan diantaranya : Hanabung, Hanawisata, Hanadikan, Hanapensi, Hanakaro, Hanajah, Hanaban, Hanalin, Hanajiro, terjadi peningkatan pada jumlah nasabah dan dana jumlah nasabah karena telah melakukan strategi inovasi pengembangan produk simpanan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi inovasi pengembangan produk koperasi syariah untuk meningkatkan simpanan nasabah di KSPPS Hanada Quwais Sembada Kantor Cabang Purwokerto. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan analisis deskriptif pengumpulan data yang dilakukan dengan metode observasi dengan mendatangi kantor KSPPS Hanada Quwais Sembada KC Purwokerto serta mengamati proses akad pihak KSPPS Hanada Quwais Sembada dengan nasabah yang ingin melakukan simpanan. Metode kedua melalui wawancara dengan pihak yang terlibat diantaranya wakil manager, tim marketing dan nasabah. Metode ketiga yaitu dokumentasi dengan mengumpulkan bukti-bukti dari data yang telah di kumpulkan. Selanjutnya data penulisan dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan terjadinya peningkatan jumlah nasabah dan dana nasabah karena KSPPS Hanada Quwais Sembada Kantor Cabang Purwokerto melakukan strategi inovasi pengembangan produk dengan menjalin silaturahim dan memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi serta menerapkan strategi inovasi pengembangan produk simpanan kepada nasabah tentang produk baru, selalu update tentang kebutuhan nasabah, mengikuti perkembangan teknologi, menyesuaikan kebutuhan nasabah serta bauran pemasaran (marketing mix), jemput bola, dan word of mouth, dengan menggunakan strategi tersebut sehingga jumlah simpanan dari tahun 2020-2022 bertambah menjadi 650 nasabah, dana nasabah bertambah Rp. 247.523.085, maka berdampak baik dan membuat nasabah menjadi lebih tertarik untuk melakukan simpanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: KSPPS Hanada Quwais Sembada Kantor Cabang Purwokerto, Strategi inovasi produk, Produk simpanan.
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 170 Ethics (Moral philosophy) > 174 Economic and professional ethics
300 Social sciences > 306 Culture and institutions > 306.3 Economic Institutions
300 Social sciences > 330 Economics > 334 Cooperatives
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Lusiana nur khasanah sdri
Date Deposited: 27 Jul 2023 08:53
Last Modified: 27 Jul 2023 08:53
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21145

Actions (login required)

View Item View Item