NURUL FADHILAH, ROMADHONA (2023) METODE TIKRAR PADA PEMBIASAAN TITIK NOL DI MI AL-HUDA GANGGAWANG BREBES. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
SKRIPSI NURUL FADHILAH.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
Metode tikrar merupakan salah satu metode yang digunakan dalam proses pembelajaran dengan cara mengulang-ngulang materi yang disampaikan oleh guru atau pembimbing. Proses pelaksanaan metode tikrar Di MI Al-Huda Ganggawang Brebes yang di dilakukan sebelum kegiatan belajar mengajar berlangsung ini juga disebut pembelajaran titik nol dan memiliki tiga tahap utama dalam pembelajarannya yaitu dimulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) yang sifatnya kualitatif deskriptif. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara mendalam penggunaan metode tikrar pada pembiasaan titik nol Di MI Al-Huda Ganggawang Brebes. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Peneliti juga menganalisis data dengan cara mereduksi, penyajian dan penyimpulan data. Berdasarkan data penelitian didapatkan temuan yaitu penanaman kebiasaan baik menggunakan metode tikrar dan dapat diimplementasikan dengan baik pula. Dengan metode ini peserta didik benar-benar dapat secara mudah menghafalkan materi yang diajarkan oleh guru terkhusus doa-doa harian. Jadi dapat disimpulkan bahwa implementasi metode tikrar pada pembiasaan titik nol ini mampu mengubah kebiasaan peserta didik menjadi lebih baik. Kata kunci: Metode Tikrar, Pembiasaan Titik Nol, Doa-doa harian
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Metode Tikrar, Pembiasaan Titik Nol, Doa-doa harian |
Subjects: | 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3203 Metodologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Nurul Fadhilah Romadhona |
Date Deposited: | 27 Jul 2023 01:56 |
Last Modified: | 27 Jul 2023 01:56 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/20915 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |