ANALISIS EFEKTIVITAS PROGRAM TUKA-TUKU SEBAGAI MEDIA PEMASARAN ONLINE PRODUK UNGGULAN UMKM DI PURBALINGGA

Anisa, Nurul Shanti (2023) ANALISIS EFEKTIVITAS PROGRAM TUKA-TUKU SEBAGAI MEDIA PEMASARAN ONLINE PRODUK UNGGULAN UMKM DI PURBALINGGA. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Anisa Nurul Shanti_Analisis Efektivitas Program Tuka-Tuku sebagai Media Pemasaran Online Produk Unggulan UMKM di Purbalingga.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Teknologi yang kian modern dan semakin berkembangnya produk UMKM di Purbalingga dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten Purbalingga untuk memfasilitasi pelaku UMKM dalam memasarkan produknya agar lebih luas dengan menghadirkan program Tuka-Tuku. Kini pemasaran produk tidak hanya offline di gerai atau toko, namun juga memasarkan secara online melalui e-Commerce atau marketplace. Dengan diselenggarakannya program tersebut, diharapkan mampu mengatasi permasalahan struktural kaitannya dengan akses pasar dan manajemen bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas Program Tuka-Tuku sebagai media pemasaran online produk unggulan UMKM di Purbalingga. Metodologi deskriptif kualitatif diterapkan dalam penelitian ini. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah wawancara, dokumentasi, dan observasi. Untuk menentukan objek menggunakan teknik purposive sampling. Data primer dan sekunder yang diperoleh kemudian dianalisis melalui tahap reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Untuk pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan teknik triangulasi. Penelitian ini menggunakan teori efektivitas dari Ni Wayan Budiani yang memiliki empat indikator yakni ketepatan sasaran, sosialisasi program, tujuan program, dan pemantauan program. Berdasarkan penelitian, diperoleh hasil bahwa pelaksanaan program Tuka-Tuku sebagai media pemasaran online produk unggulan UMKM di Purbalingga sudah berjalan dengan baik. Dari empat indikator efektivitas di atas, untuk sosialisasi program dinilai tidak efektif, dan tiga indikator lainnya dapat dinilai efektif. Menurut hasil penelitian di lapangan, program ini sudah tepat sasaran, tujuannya awal memperluas pemasaran produk sudah tercapai, dan pemantauan pelaksanaan program juga sudah efektif dilakukan. Namun, masih perlu usaha ekstra terkait upaya sosialisasi program. Sosialisasi bisa dilakukan secara personal ke pelaku UMKM yang berpotensi untuk maju, terutama agar mereka lebih sadar tentang pentingya legalitas usaha. Sosialisasi belum dikatakan efektif karena belum bisa menggugah hati dan pola pikir pelaku UMKM bergabung di program Tuka-Tuku, dilihat dari jumlah partisipasi pelaku UMKM yang perlu ditingkatkan lagi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Program Tuka-Tuku, Pemasaran Online
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 659 Advertising and public relations
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Anisa Nurul Shanti
Date Deposited: 25 Jul 2023 02:21
Last Modified: 25 Jul 2023 02:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/20447

Actions (login required)

View Item View Item