PENGARUH KECEMASAN MATEMATIKA TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 2 PURWKERTO

Rizky, Ath Thaariq (2023) PENGARUH KECEMASAN MATEMATIKA TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 2 PURWKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Skripsi 1817407072_Rizky Ath Thaariq.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kemampuan koneksi matematis merupakan salah satu kemampuan yang penting dimiliki oleh siswa. Pada saat proses pembelajaran matematika wujud emosi siswa menjadi sebab timbulnya rasa gelisah atau khawatir di dalam dirinya ketika dihadapkan dengan persoalan besar ataupun persoalan kecil. Rasa cemas yang timbul ketika pelajaran matematika disebut dengan kecemasan matematika. Dengan adanya kecemasan ini siswa menjadi tahu faktor apa saja yang menyebabkan mereka merasakan cemas pada saat proses pembelajaran matematika dan menghambat mereka untuk bisa menyelesaikan persoalan matematika yang hubungkan dengan kehidupan sehari-hari serta mengaplikasikannya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh kecemasan matematika terhadap kemampuan koneksi matematis siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto. Berdasarkan hasil analisis data dari persamaan regresi linier sederhana yang diperoleh, yaitu Y ̂=2,163+0,319X. Hal ini berarti konstanta senilai 2,163 yang bermakna jika kecemasan matematika (X) bernilai 0 maka kemampuan koneksi matematis siswa (Y ̂) berharga 2,163. Dapat dilihat bahwa koefisien regresi atau b sebesar 0,319 yang bermakna jika setiap bertambahnya satu nilai atau semakin tinggi tingkat kecemasan matematika maka kemampuan koneksi matematis yang dimiliki siswa akan semakin meningkat sebesar 0,319. Kecemasan memang identik bersifat negatif tetapi bisa bersifat positif terjadi apabila disalurkan secara sehat melalui mekanisme koping (coping mechanism), yaitu usaha mengatasi perasaan cemas yang tidak menyenangkan tersebut dengan melakukan secara sadar hal-hal konstruktif, misalnya perasaan takut dengan gurunya sebagaimana mungkin mereka mampu mengatasi dengan perasaan takut tersebut sebagai motivasi supaya giat belajar, lalu latihan insentif agar mampu mengerjakan permasalahan matematika yang dikaitkan dengan topik lain atau kehidupan sehari-hari dengan tepat dan sebagainya. Berdasarkan hasil penelitian terdapat pengaruh kecemasan matematika terhadap kemampuan koneksi matematis siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto. Besar pengaruh kecemasan matematika diketahui berdasarkan nilai koefisien determinasi sebesar 0,774 atau 77,4%. Hal ini menunjukkan bahwa kecemasan matematika berpengaruh terhadap kemampuan koneksi matematis siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto sebesar 77,4% dan sisanya 22,6% dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Matematika, Koneksi Matematis, Kecemasan Matematika
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge > 001.4 Riset
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 510.7 Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Rizky Ath Thaariq sdr
Date Deposited: 13 Jul 2023 03:59
Last Modified: 13 Jul 2023 03:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/20147

Actions (login required)

View Item View Item