NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM MIMPI ANANDA MERAIH SEMESTA KARYA SAHRUL GIBRAN DAN RELEVANSINYA TERHADAP PEMBELAJARAN PAI DI SMP

INDRI, UTARI (2023) NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM MIMPI ANANDA MERAIH SEMESTA KARYA SAHRUL GIBRAN DAN RELEVANSINYA TERHADAP PEMBELAJARAN PAI DI SMP. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
INDRI UTARI_NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM MIMPI ANANDA MERAIH SEMESTA KARYA SAHRUL GIBRAN DAN RELEVANSINYA TERHADAP PEMBELAJARAN PAI DI SMP.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pendidikan karakter merupakan pola terstruktur yang dilakukan dalam proses pembentukan insan yang tangguh, berakhlak mulia, bermoral, bertoleransi, dan bekerja sama. Rendahnya kualitas karakter pada zaman sekarang menunjukkan bahwa pendidikan karakter sangat penting untuk diketahui, dipahami, ditanamkan, dan di implementasikan oleh setiap individu sejak dini. Penanaman nilai-nilai pendidikan karakter dapat dilakukan dengan berbagai strategi dan cara, salah satunya yakni melalui pendidikan yang memanfaatkan media belajar berupa film. Film dapat memberikan pengetahuan dan pembelajaran mengenai nilai-nilai pendidikan karakter dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami, sebagai contoh yakni film “Mimpi Ananda Meraih Semesta” karya Sahrul Gibran yang menggambarkan kehdiupan keluarga dan berbagai permasalahan hidup yang didalamnya mengandung nilai-nilai pendidikan karakter yang bermanfaat untuk kehidupan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa dan mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam film “Mimpi Ananda Meraih Semesta” karya Sahrul Gibran yang kemudian di relevansikan dengan materi pembelajaran PAI di Sekolah Menengah Pertama. Jenis penelitian ini adalah kepustakaan (library research) dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari sumber data primer yakni film “Mimpi Ananda Meraih Semesta” dan sumber data sekunder berupa buku-buku, internet, dokumen-dokumen seperti artikel, jurnal, dan sumber lain yang berkaitan dengan penelitian ini. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan pengamatan (observasi), serta metode analisis data yang digunakan adalah metode analisi isi (content analysis). Hasil penelitian dari nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam film “Mimpi Ananda Meraih Semesta” karya Sahrul Gibran yang perlu diketahui, dipahami, dan di implementasikan dalam kehidupan yakni: 1) Nilai pendidikan karakter hubungannya dengan Tuhan Yang Maha Esa, meliputi beriman kepada Allah Swt, ikhlas, syukur, dan tawakkal. 2) Nilai pendidikan karakter hubungannya dengan diri sendiri yakni meliputi, jujur, rasa ingin tahu, seruan membaca, menyayangi diri sendiri, rendah hati, bertanggung jawab, kerja keras, dan amanah. 3) Nilai pendidikan karakter hubungannya dengan sesama manusia meliputi tolong menolong, peduli, berbakti kepada orang tua, demokrasi, menghargai prestasi, dan sopan santun. 4) Nilai karakter hubungannya dengan lingkungan alam yakni menjaga lingkungan. 5) Nilai karakter hubungannya dengan kebangsaan yakni cinta tanah air dan toleransi. Nilai-nilai pendidikan karakter tersebut memiliki relevansi dengan materi pembelajaran PAI di Sekolah Menengah Pertama. Kata Kunci: Nilai Pendidikan Karakter, Film “Mimpi Ananda Meraih Semesta”, Pembelajaran PAI

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai Pendidikan Karakter, Film "Mimpi Ananda Meraih Semesta", Pembelajaran PAI
Subjects: 700 The arts > 790 Recreational and performing arts > 791 Public performances > 791.4 Film, Radio, Televisi > 791.4302 Aspek tertentu dari Film (gambar hidup)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Indri Utari sdri
Date Deposited: 12 Jul 2023 02:38
Last Modified: 12 Jul 2023 02:38
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/20111

Actions (login required)

View Item View Item