PENGARUH LIFESTYLE, TEMAN SEBAYA, DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF SANTRI MAHASISWA DALAM PEMBELIAN PRODUK FASHION MUSLIM (STUDI KASUS SANTRI MAHASISWA PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH PUTRI KARANGSUCI)

Rizki, Munawaroh (2023) PENGARUH LIFESTYLE, TEMAN SEBAYA, DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF SANTRI MAHASISWA DALAM PEMBELIAN PRODUK FASHION MUSLIM (STUDI KASUS SANTRI MAHASISWA PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH PUTRI KARANGSUCI). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI RIZKI MUNAWAROH_1817201202.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Perilaku konsumtif merupakan tindakan penggunaan suatu produk secara berlebihan dan boros. Padahal dalam Islam dalam penggunaan suatu apapun tidak boleh berlebihan ataupun boros. Beberapa faktor yang mempengaruhi perilaku konsumtif diantaranya lifestyle, teman sebaya dan religiusitas. Gaya hidup yang semakin kapitalistik, kini merambah ke kehidupan umat beragama, seperti halnya yang terjadi di Pondok Pesantren Al-Hidayah Karangsuci dimana kehidupan mahasiswa menjadikan santri yang seharusnya religiusitasnya tinggi ikut terlibat dalam gaya hidup modern, dan juga cenderung mengikuti pola konsumsi teman sebayanya. Khususnya dalam pembelian produk fashion muslim yang sedang diminati remaja muslim putri agar terlihat fashionable. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Pengambilan data dilakukan dengan menyebar kuisoner, populasi dalam penelitian ini adalah santri mahasiswa Pondok Pesantren Al-Hidayah Putri Karangsuci. Dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 141 responden. Analisis data yang dilakukan dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik. Analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan SPSS 26. Pengujian hipotesis dengan uji T dan uji F. Hasil penelitian berdasarkan analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan lifestyle, teman sebaya dan religiusitas berpengaruh positif terhadap perilaku konsumtif santri mahasiswa Pondok Pesantren Al-Hidayah Putri Karangsuci dalam pembelian produk fashion muslim. dan variabel teman sebaya paling berpengaruh terhadap perilaku konsumtif santri mahasiswa Pondok Pesantren Al-Hidayah Putri Karangsuci dalam pembelian produk fashion Muslim.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Lifestyle, Teman Sebaya, Religiusitas, Perilaku Konsumtif
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Rizki Munawaroh sdri
Date Deposited: 19 Jun 2023 06:47
Last Modified: 19 Jun 2023 06:47
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/19669

Actions (login required)

View Item View Item