MANAJEMEN STRATEGIK DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING DI SMP MA’ARIF NU 1 AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS

Rina, Hastari (2023) MANAJEMEN STRATEGIK DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING DI SMP MA’ARIF NU 1 AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS. Masters thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

This is the latest version of this item.

[img] Text
Rina Hastari_Manajemen Strategik Dalam Meningkatkan Daya Saing di SMP Ma'arif NU 1 Ajibarang Kabupaten Banyumas.pdf

Download (7MB)

Abstract

Lembaga pendidikan menghadapi arus perubahan akibat globalisasi yang memunculkan persaingan dalam pengelolaan lembaga pendidikan, baik sekolah negeri maupun swasta. Ketatnya persaingan antarsekolah terutama yang berbasis Islam menjadikan setiap sekolah harus mempunyai daya saing yang baik. Sekolah harus memiliki strategi dalam meningkatkan kualitasnya untuk bersaing dengan sekolah lain agar tidak mengalami gulung tikar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dilaksanakan di SMP Ma’arif NU 1 Ajibarang Kabupaten Banyumas. Subjek penelitian yaitu Kepala sekolah, Waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, Waka Sarana dan Prasarana, serta Komite Sekolah. Objek penelitian ini adalah manajemen strategik di SMP Ma’arif NU 1 Ajibarang Kabupaten Banyumas. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut 1) Scanning lingkungan dilakukan dengan cara menganalisis kelebihan dan kekurangan, mengumpulkan informasi dari lingkungan eksternal untuk menentukan peluang dan tantangan dan informasi lingkungan internal untuk menentukan kekuatan dan kelemahan 2) Formulasi strategik dilakukan dengan menyusun visi, misi, dan tujuan sekolah. 3) Implementasi strategik dengan menyusun struktur organisasi sekolah, penyusunan program 8 SNP, dan menyusun anggaran. 4) Evaluasi strategik meliputi menentukan tujuan monitoring dan evaluasi, menentukan langkah-langkah pelaksanaan monitoring dan evauasi, menentukan tim monitoring evaluasi, menentukan sasaran monitoring dan evaluasi, serta menentukan kegiatan monitoring dan evaluasi. Faktor pendukung peningkatkan daya saing adalah dukungan komite sekolah pada program sekolah. Selain itu masyarakat berbasis NU berkomitmen tinggi menyekolahkan putra-putrinya di SMP Ma’arif NU 1 Ajibarang sehingga sekolah ini mampu bersaing di era globalisasi ini. Kata Kunci Manajemen Strategik, Daya Saing

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Strategik, Daya Saing
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.3302 Administrasi dan Manajemen
300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education
Divisions: Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Rina Hastari sdri
Date Deposited: 05 Jun 2023 01:38
Last Modified: 05 Jun 2023 01:38
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/19450

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item