Konsep Bahagia dalam Kitab Tafsir Al-Ibriz Karya K. H. Bisri Mustofa

Azzahra, Ningtyas (2023) Konsep Bahagia dalam Kitab Tafsir Al-Ibriz Karya K. H. Bisri Mustofa. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Azzahra Ningtyas_Konsep Bahagia dalam Kitab Tafsir Al-Ibriz K. H. Bisri Mustofa.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Bahagia merupakan bentuk dari perwujudan manusia akan pemberian dari Allah. Bagi mayoritas manusia, memilih kebahagiaan hanya tentang kebahagiaan mengenai materi seperti harta kekayaan, jabatan yang semakin tinggi serta popularitas atau ketenaran. Sehingga bagi mereka yang masih menganggap ketiga aspek tersebut merupakan kebahagiaan yang sempurna, dengan menggunakan tafsir Al-Ibriz karya K. H. Bisri Mustofa ini memiliki pengertian yang lebih mendalam mengenai bahagia yang sempurna atau bahagia yang hakiki. Melalui istilah yang mewakili pengertian dari bahagia di dalam Al-Qur’an adalah kata sa’ada dan aflaha. Dengan begitu, dalam melakukan penelitian ini, peneliti dapat memfokuskan pembahasan mengenai bahagia dengan dua istilah yang telah menjadi subjek dalam penelitian ini. Dengan menggunakan metode maudhu’i dapat memudahkan penelitian ini, karena metode maudhu’i adalah metode yang berusaha untuk mencari jawaban dengan cara mengumpulkan ayat-ayat al-Qur’an yang memiliki makna dan tujuan yang satu, bersamaan untuk membahas topik atau persoalan atau judul tertentu. Istilah Sa’ada dan aflaha memberitahukan kepada manusia bahwa kebahagiaan bukan hanya tentang kebahagiaan di dunia tetapi juga kebahagiaan yang berkenaan dengan kehidupan di akhirat nanti. K. H. Bisri Mustofa mengatakan bahagia dalam kita tafsirnya yaitu tentang seseorang yang senantiasa untuk mengerjakan amalan sholeh atau berbuat-baik-kepada diri-sendiri-dan-rang lain, bertaqwa kepada Allah, menjaga sholatnya, dan jujur atau tidk berbohong baik kepada diri-sendiri atau orang lain terlebih kepada Allah. Kata kunci: Bahagia, Metode Maudhu’i, Sa’ada dan Aflaha.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Bahagia, Metode Maudhu’i, Sa’ada dan Aflaha.
Subjects: 200 Religion > 204 Special topics
2x1 Al Qur'an dan Ilmu Berkaitan > 2x1.01 Filsafat, Teori, Metodologi Al Qur'an
2x1 Al Qur'an dan Ilmu Berkaitan > 2x1.04 TOpik Khusus
2x1 Al Qur'an dan Ilmu Berkaitan > 2x1.6 Kandungan Al Qur'an
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Azzahra Ningtyas sdri
Date Deposited: 17 Apr 2023 20:50
Last Modified: 17 Apr 2023 20:50
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/19024

Actions (login required)

View Item View Item