ANALISIS METAKOGNISI SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA BERBASIS PISA PADA KONTEN UNCERTAINTY AND DATA

Farah, Karomatul Khaya (2022) ANALISIS METAKOGNISI SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA BERBASIS PISA PADA KONTEN UNCERTAINTY AND DATA. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (599kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Farah Karomatul Khaya_Analisis Metakognisi Siswa dalam Menyelesaikan Soal Matematika Berbasis PISA pada Konten Uncertainty and Data.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan metakognisi siswa dalam menyelesaikan soal matematika berbasis PISA pada konten uncertainty and data. Kemampuan metakognisi dalam penelitian ini meliputi pengetahuan metakognisi dan keterampilan metakognisi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian terdiri dari 6 siswa kelas IX di SMP PGRI 6 Gandrungmangu 2. Subjek terdiri dari siswa dengan kemampuan metakognisi tinggi, siswa dengan kemampuan metakognisi sedang, dan siswa dengan kemampuan metakognisi rendah. Subjek dipilih berdasarkan hasil dari tes tertulis dan pertimbangan guru matematika di SMP PGRI 6 Gandrungmangu 2. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis dan wawancara. Analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dengan kemampuan metakognisi rendah tergolong tidak mampu memenuhi semua aspek pengetahuan metakognisi dan keterampilan metakognisi. Siswa dengan kemampuan metakognisi sedang belum mampu memaksimalkan aspek yang ada pada pengetahuan metakognisi dan keterampilan metakognisinya. Sedangkan pada siswa dengan kemampuan metakognisi tinggi sudah mampu memenuhi aspek yang ada pada pengetahuan metakgnisi dan keterampilan metakognisi dengan cukup maksimal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan metakognisi, PISA, uncertainy and data.
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 510.7 Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Farah Karomatul Khaya
Date Deposited: 04 Jan 2023 03:59
Last Modified: 04 Jan 2023 03:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/17390

Actions (login required)

View Item View Item