PENGARUH PENGETAHUAN PRODUK, LINGKUNGAN, DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK GADAI EMAS SYARIAH DI PT. PEGADAIAN SYARIAH CABANG PASAR WAGE PURWOKERTO

Nasywa, Rihadatul Aisy (2022) PENGARUH PENGETAHUAN PRODUK, LINGKUNGAN, DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK GADAI EMAS SYARIAH DI PT. PEGADAIAN SYARIAH CABANG PASAR WAGE PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
NASYWA RIHADATUL AISY_Pengaruh Pengetahuan Produk, Lingkungan, dan Motivasi Terhadap Keputusan Nasabah Dalam Memilih Produk Gadai Emas Syariah di PT. Pegadaian Syariah Cabang Pasar Wage Purwokerto.pdf

Download (5MB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER, BAB I,, BAB V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (856kB) | Preview

Abstract

Gadai emas syariah (rahn) merupakan jasa pembiayaan dengan agunan berupa emas sebagai salah satu alternatif mendapatkan uang tunai sesuai prinsip syariah. Tinggi rendahnya minat nasabah dalam memilih suatu produk dipengaruhi oleh beberapa faktor, baik yang muncul dari dalam diri nasabah maupun faktor yang timbul dari lingkungan nasabah. Oleh karena itu, penelitian ini akan mengkaji seberapa besar pengaruh pengetahuan produk, lingkungan, dan motivasi terhadap keputusan nasabah dalam memilih produk gadai emas syariah di PT. Pegadaian Syariah Cabang Pasar Wage Purwokerto baik secara parsial maupun simultan. Berdasarkan fokus permasalahan yang akan dikaji peneliti, maka penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini terdapat tiga variabel independen, yaitu pengetahuan produk, lingkungan, dan motivasi sedangkan untuk variabel dependen, yaitu keputusan nasabah. Sampel penelitian sebanyak 115 responden dengan metode incidental sampling dan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Kemudian, analisis data yang digunakan, yaitu analisis statistik deskriptif, regresi linear berganda, dan melakukan uji asumsi klasik meliputi: uji normalitas, heteroskedastisitas, multikonlinieritas, dan autokorelasi dengan menggunakan IBM SPSS 20. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan produk dan lingkungan dari hasil uji t memiliki nilai signifikansi sebesar 0,001 lebih kecil dari 0,05 yang artinya terdapat pengaruh positif signifikan secara parsial antara pengetahuan produk dan lingkungan terhadap keputusan nasabah dalam memilih produk gadai emas syariah di PT. Pegadaian Syariah Cabang Pasar Wage Purwokerto. Sedangkan untuk motivasi, memiliki nilai signifikansi sebesar 0,697 lebih besar dari 0,05 yang artinya secara parsial tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah dalam memilih produk gadai emas syariah di PT. Pegadaian Syariah Cabang Pasar Wage Purwokerto. Kemudian, pada hasil uji f secara simultan menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara pengetahuan produk, lingkungan, dan motivasi terhadap keputusan nasabah dalam memilih produk gadai emas syariah di PT. Pegadaian Syariah Cabang Pasar Wage Purwokerto.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Produk, Lingkungan, Motivasi, dan Keputusan Nasabah
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Nasywa Rihadatul Aisy sdri
Date Deposited: 14 Oct 2022 01:33
Last Modified: 14 Oct 2022 01:33
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/16648

Actions (login required)

View Item View Item