Muhammad Arsy, Maulana (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN PENDEKATAN ALUR SEVEN JUMP UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS VIII MTS N 1 PURBALINGGA. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
Muhammad Arsy Maulana_PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN PENDEKATAN ALUR SEVEN JUMP UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS VIII MTS N 1 PURBALINGGA.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Pendidikan pada dasarnya merupakan proses pendewasaan kualitas hidup. Melalui proses ini diharapkan manusia mampu memahami makna dan prinsip hidup, serta untuk apa dan bagaimana melaksanakan tugas hidup dan kehidupan dengan benar. Oleh karena itu poin utama pendidikan ditunjukkan dalam penyiapan kepribadian yang unggul dengan mengutamakan proses pendewasaan kualitas logika, hati, akhlak, akhlak dan keimanan. Puncak pendidikan adalah terwujudnya titik di mana kualitas hidup menjadi dewasa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa dengan pendekatan alur Seven Jump di kelas VIII MTs N 1 Purbalingga. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen kuasi (quasi-experimental design) dengan pendekatan kuantitatif dengan bentuk Nonequivalent Control Group Design. Populasi dari penelitian ini adalah siswa Mts N 1 Purbalingga Kelas VIII dan sampel pada penelitian ini menggunalan teknik random sampling dimana proses pengambilan sampel diambil secara acak sederhana menggunakan dengan undian dan hasil sampel yang diperoleh adalah kelas VIII-B dan VIII-C yang berjumlah 72. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini menggunakan soal uraian dimana tes yang dilakukan sebelom diberikannya perilaku yaitu pretest dan sesudah diberikannya perilaku yaitu posttest. Hasil data N-Gain kelas eksperimen diperoleh skor 0,628 sehingga dapat dikriteriakan sedang karena 0.30 < N-Gain <0.70. Sedangkan pada kelas kontrol diperoleh 0,168 sehingga dapat dikriteriakan rendah karena 0,00 < N-Gain < 0,30. Hal ini menunjukkan bahwa model pembelajaran berbasis masalah dengan alur seven jump dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII MTs N 1 Purbalingga. Kata Kunci: Model Pembelajaran Berbasis Masalah, Alur Seven Jump, Matematis
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Berbasis Masalah, Alur Seven Jump, Matematis |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 510.7 Pendidikan Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Muhammad Arsy Maulana |
Date Deposited: | 12 Oct 2022 07:02 |
Last Modified: | 12 Oct 2022 07:02 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/16418 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |