STUDI DESKRIPTIF PENERIMAAN DIRI IBU YANG MEMILIKI ANAK SLOW LEARNER DI KELAS INKLUSI SDN 1 TANJUNG

Siti Aisyah Rizkotul, Amalia (2022) STUDI DESKRIPTIF PENERIMAAN DIRI IBU YANG MEMILIKI ANAK SLOW LEARNER DI KELAS INKLUSI SDN 1 TANJUNG. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
SITI AISYAH RIZKOTUL AMALIA_STUDI DESKRIPTIF PENERIMAAN DIRI IBU YANG MEMILIKI ANAK SLOW LEARNER DI KELAS INKLUSI SDN 1 TANJUNG.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Manusia dalam hidupnya tentu menginginkan ketenangan dan kebahagiaan, dikatakan bahwa kebahagiaan dalam diri individu dapat diperoleh ketika individu dapat menerima dirinya apa adanya. Hal ini juga berlaku bagi seorang ibu yang memiliki anak slow learner. Seorang ibu yang dikarunai anak dengan kelainan biasanya menghadapi penolakan, penyesalan bahkan terdapat juga seorang ibu yang menyalahkan dirinya atas apa yang terjadi pada anaknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana deskripsi dari proses penerimaan diri dari ibu yang memiliki anak slow learner di SDN 1 Tanjung serta memberikan wawasan baru untuk kalangan ibu dengan anak slow learner untuk bisa mengeksplorasi perasaan-perasaan yang wajar terjadi pada proses penerimaan diri dan juga menjadikan perasaan tersebut untuk bangkit dan menerima diri dengan segala kondisi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan pendeketan studi deskriptif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan kepada ibu dari siswa slow learner yang bersekolah di SDN 1 Tanjung dengan jumlah 6 orang dari total siswa slow learner yang berjumlah 28 anak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu dari anak slow learner telah melakukan penerimaan diri dengan mengalami berbagai perasaan seperti penolakan dan juga penyesalan atas apa yang terjadi pada anaknya. Proses penerimaan yang terjadi pada ibu digambarkan dalam bentuk penolakan atas keadaan anak dimana semua subyek mengalami proses tersebut, perasaan bersalah dan menyalahkan diri sendiri dimana proses ini hanya dialami oleh 2 orang subyek, ketakutan akan masa depan anak dimana pada proses ini dialami oleh 5 orang subyek, pengaduan kepada Tuhan akan hal yang terjadi pada hidupnya yang mana pada tahap ini hanya dialami oleh 3 orang subyek hingga pada tahapan ibu yang mulai memahami dan menerima dirinya beserta keadaannya dimana semua subyek telah mengalami tahapan terakhir ini. Adapun aspek penerimaan diri yang terdapat pada orang tua siswa slow learner terdiri dari menerima diri sendiri apa adanya, tidak menolak kelemahan dan kekurangan yang dimiliki, dan tidak perlu merasa sempurna untuk menjadi individu yang berharga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Penerimaan Diri, Ibu, Slow Learner
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 152 Perception, movement, emotions, drives
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 153 Mental processes and intelligence
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Siti Aisyah Rizkotul Amalia sdri
Date Deposited: 11 Oct 2022 01:52
Last Modified: 11 Oct 2022 01:52
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/16192

Actions (login required)

View Item View Item