ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA BUKU SISWA KELAS IV TEMA 1 INDAHNYA KEBERSAMAAN

Amelia, Laraswati (2022) ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA BUKU SISWA KELAS IV TEMA 1 INDAHNYA KEBERSAMAAN. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
AMELIA LARASWATI_REVISI_1617405050-REVISI AYOO(1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Banyaknya gejala yang melanggar nilai-nilai pendidikan karakter terjadi pada akhir-akhir ini. Seperti kenakalan remaja, kasus school bullying dan perbuatan menyimpang lainnya yang banyak terjadi disekitar kita. Upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah gejala yang melanggar adalah dengan membentuk karakter menjadi lebih baik melalui pendidikan karakter di sekolah. Didukung kurikulum 2013 ini, karena kurikulum 2013 lebih menegaskan lagi mengenai pendidikan karakter. Dengan adanya pendidikan karakter yang terdapat didalam kurikulum 2013, diharapkan dapat memberi banyak manfaat positif kepada peserta didik dan menjadikan peserta didik pribadi yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam buku siswa kelas IV tema 1 “Indahnya Kebersamaan”. Penelitian ini merupakan penelitian Kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa kalimat-kalimat yang mengandung serta menunjukkan nilai-nilai pendidikan karakter. Pengumpulan data dilakukan dengan cara membaca, mengamati, dan mencatat. Metode yang digunakan dalam menganalisis data, yaitu analisi isi (content analysis). Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, ditemukan kesimpulan. Pertama, dari 18 nilai pendidikan karakter yang diidentifikasi oleh Kemendiknas, ditemukan 18 nilai pendidikan karakter yang terdapat pada buku siswa kelas IV tema 1 “Indahnya Kebersamaan” yaitu : religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, bersahabat/komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab. Kedua, strategi penanaman nilai-nilai pendidikan karakter dapat ditanamkan dengan cara menanamkan, mengenalkan dan memberikan pengetahuan mengenai hal-hal dan perbuatan yang baik pada peserta didik, memahamkan manfaat dari berbuat baik sehingga menimbulkan rasa keinginan untuk selalu berbuat baik dan mencintai hal-hal atau perbuatan yang baik. Jika sudah mencintai hal-hal yang baik, maka akan menjadi kebiasaan peserta didik untuk melakukan sesuatu perbuatan baik. Dan itu akan menjadi proses perubahan menjadi karakter yang lebih baik lagi. Kata Kunci : Analisis, Nilai-nilai Pendidikan Karakter, Buku Siswa Kelas IV

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Nilai-Nilai Pendidikan Karakter, Buku Siswa Kelas IV
Subjects: 2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.1 Akhlak
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: AMELIA LARASWATI sdri
Date Deposited: 20 Aug 2022 01:25
Last Modified: 20 Aug 2022 01:25
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15599

Actions (login required)

View Item View Item