ANALISIS PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL TERHADAP PROFITABILITAS BANK SYARIAH DENGAN PENDEKATAN AUTOREGRESSIVE DISTRIBUTED LAG (STUDI KASUS BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2011-2020)

Galih, Cahyati (2022) ANALISIS PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL TERHADAP PROFITABILITAS BANK SYARIAH DENGAN PENDEKATAN AUTOREGRESSIVE DISTRIBUTED LAG (STUDI KASUS BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2011-2020). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
GALIH CAHYATI_ANALISIS PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL TERHADAP PROFITABILITAS PERBANKAN DENGAN PENDEKATAN AUTOREGRESSIVE DISTRIBUTED LAG (STUDI KASUS BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2011-2020).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Rasio profitabilitas merupakan rasio yang digunakan untuk menghitung jumlah keuntungan atau profit yang diperoleh dalam satu periode, selain untuk mengetahui jumlah keuntungan yang didapatkan, rasio ini juga digunakan untuk melihat seberapa efektif dan efisien suatu perusahaan dalam mengelola aset dan modal yang dimiliki untuk mendapatkan keuntungan. Selain kemampuan perusahaan dalam mengelola aset dan modal yang dimiliki, terdapat faktor yang dapat mempengaruhi tingkat profitabilitas perbankan, diantaranya yaitu faktor internal dan juga eksternal. Faktor internal terdiri dari CAR, NPF, FDR, BOPO, dan DPK, sementara faktor eksternal terdiri dari Inflasi, BI Rate dan Kurs Rupiah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor internal dan eksternal terhadap profitabilitas perbankan (Return On Asset) dalam jangka panjang maupun jangka pendek. Pada penelitian ini menggunakan metode ex post facto dengan jenis data sekunder time series. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh Bank Umum Syariah yang ada di Indonesia dan terdaftar pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode 2011-2020. Sementara itu teknik yang digunakan untuk menentukan sampel adalah Non Probability Sampling. Analisis yang digunakan adalah dengan metode pendekatan Autoregressive Distributed Lag, untuk jangka panjang menggunakan uji Bound Test dan uji jangka pendek menggunakan uji Error Correction Model (ECM) dengan bantuan perangkat lunak Eviews versi 9. Hasil uji jangka panjang menunjukan hanya variabel NPF yang memiliki pengaruh jangka panjang terhadap profitabilitas perbankan (ROA) selain variabel NPF seperti BOPO, DPK, Inflasi, BI Rate dan Kurs Rupiah terbukti tidak ada pengaruh jangka panjang terhadap profitabilitas (ROA). Hasil uji jangka pendek menunjukan bahwa variabel NPF, BOPO, Inflasi, BI Rate dan Kurs Rupiah memiliki pengaruh jangka pendek terhadap profitabilitas perbankan (ROA) akan tetapi terdapat satu variabel yang terbukti tidak memiliki pengaruh jangka pendek terhadap profitabilitas yaitu variabel DPK.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: ROA, CAR, NPF, FDR, BOPO, DPK, Inflasi, BI Rate dan Kurs Rupiah.
Subjects: 300 Social sciences > 310 General statistics > 315 General statistics Of Asia
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank (Termasuk Kartu kredit, Tabungan, Deposito dll)
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.2 Lembaga Perbankan Khusus
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.3 Lembaga Kredit dan Pinjaman
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.4 Uang (termasuk Valuta, Kebijakan Moneter, Inflasi dll)
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.6 Investasi
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.7 Kredit
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.8 Bunga (termasuk diskonto dan Riba)
300 Social sciences > 330 Economics > 336 Public finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Galih Cahyati sdri
Date Deposited: 10 Aug 2022 06:31
Last Modified: 10 Aug 2022 06:31
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15444

Actions (login required)

View Item View Item