IMPLEMENTASI METODE EDUTAINMENT DALAM PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS IV DI MI MA'ARIF NU AJIBARANG KULON KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS

FAUZAN, RIDLO (2022) IMPLEMENTASI METODE EDUTAINMENT DALAM PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS IV DI MI MA'ARIF NU AJIBARANG KULON KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS. Masters thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Fauzan Ridlo_Implementasi Metode Edutainment dalam Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas IV di MI Ma'arif NU Ajibarang Kulon Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Edutainment merupakan suatu proses pembelajaran yang didesain dengan memadukan antara muatan pendidikan dan hiburan secara harmonis sehingga aktivitas pembelajaran berlangsung menyenangkan. Implementasi edutainment adalah rancangan yang telah dijalankan sedemikian rupa dalam pembelajaran sehingga membuat para siswa aktif, nyaman dan merasa senang ketika belajar di kelas.. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yaitu pengumpulan data yang dilakukan secara langsung di lokasi penelitian. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Objek dari penelitian ini adalah Implementasi Metode Edutainment dalam Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon Ajibarang Banyumas. Sedangkan yang menjadi subjeknya adalah kepala sekolah, guru, siswa kelas IV MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon. Untuk memperoleh data dalam penelitian, penulis menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menganalisis data yang diperoleh dari hasil penelitian, penulis menggunakan teknik analisis data yang terdiri dari tiga alur kegiatan yaitu: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dapat menyimpulkan bahwa : Implementasi metode edutainment dalam pembelajaran diterapkan dalam 9 langkah yaitu : memberikan kemudahan dan suasana gembira, menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, menarik minat, menyajikan materi yang relevan, melibatkan emosi positif dalam pembelajaran, melibatkan semua indera dan pikiran, menyesuaikan dengan tingkat kemampuan siswa, memberikan pengalaman yang sukses, merayakan hasil. Dari kesembilan langkah-langkah penerapan edutainment tersebut, MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon melaksanakan 4 langkah. Langkah-langkah Impelentasi metode edutainment dalam pembelajaran ilmu pengetahuan sosial kelas IV di MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon Kecamatan Ajibarang yaitu : memberikan kemudahan dan suasana gembira dilaksanakan dengan ice breaking tipe yel-yel, games, gerak badan. Menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dengan menggunakan bunga segar untuk menciptakan aroma, aneka warna dan desaint ruang kelas. Menarik minat dengan pemilihan media dan jenis media pembelajaran. Merayakan hasil dengan memberi reward / hadiah berupa materi, doa atau pujian. Kata Kunci: Implementasi Metode Edutainment, Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial, MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Implementasi Metode Edutainment, Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial, MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.8 Other Studies for Elementary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Fauzan Ridlo
Date Deposited: 21 Jun 2022 03:56
Last Modified: 21 Jun 2022 03:56
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/14039

Actions (login required)

View Item View Item