Nilai Nilai Pendidikan Islam Pada Novel Air Mata Terakhir Bunda Karya Kirana Kejora

Sefi, Kurniati (2022) Nilai Nilai Pendidikan Islam Pada Novel Air Mata Terakhir Bunda Karya Kirana Kejora. Skripsi thesis, UIN Prof KH Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Nilai Nilai Pendidikan Islam Pada Novel Air Mata Terakhir Bunda Karya Kirana Kejora_Sefi Kurniati_1522402034.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Ikhlas merupakan sikap yang sangat dianjurkan dalam Islam, ikhlas itu murni dari hati dengan tujuan karena Allah semata. Ikhlas bernilai ibadah dan orang yang ikhlas akan dicintai oleh Allah SWT. Berbicara tentang ikhlas memang sesuatu yang sangat rahasia karena itu urusan hati dan hanya orang itu dan Allah yang tahu. Dalam realita sekarang ikhlas sulit untuk diaplikasikan atau diterapkan dalam kehidupan umat muslim muslimah dalam kehidupan sehari-hari. Melihat akhir-akhir ini sering terjadi bunuh diri atau perilaku negatif sebagai pelampiasan hidupnya yang tidak sesuai dengan keinginan. Maka ikhlas merupakan hal yang sangat penting untuk ditanamkan pada diri setiap individu, karena dengan adanya sikap ikhlas kita akan mudah menerima setia kejadian yang menimpa kepada kita, sehingga akan tercipta kehidupan yang damai harmonis dan bahagia. Nilai-nilai pendidikan Islam apa saja yang terdapat dalam novel Air Mata Terakhir Bunda dan bagaimana relevansinya dengan tujuan pendidikan Islam? Penanaman sikap ikhlas dapat dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya melalui sarana pendidikan, dan media cetak yang bisa digunakan salah satunya adalah novel. Novel sangat membantu agar nilai-nilai ikhlas yang ingin disampaikan dapat dengan mudah diterima dan dipahami oleh berbagai kalangan. Karena novel ini menyajikan contoh yang lebih konkret, sehingga diharapkan akan mudah pula tertanam pada diri setiap individu. Novel Air Mata Terakhir Bunda karya Kirana Kejora adalah novel bestseller yang menceritakan tentang perjuangan kehidupan seorang Delta yang ingin menjadi orang sukses, dan novel ini sudah banyak mendapat penghargaan. Tujuan penelitian dengan judul Nilai-nilai Pendidikan Islam Pada Novel Air Mata Terakhir Bunda Karya Kirana Kejora yaitu untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan Islam yang terdapat dalam Novel Air Mata Terakhir Bunda Karya Kirana Kejora, dan relevansinya terhadap tujuan pendidikan Islam. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian pustaka (Library Research) yang bersifat kualitatif deksriptif, untuk memperoleh data, maka teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi, dan untuk mengalisis data digunakan teknik analisis isi (content analysis). Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat nilai-nilai ikhlas dalam novel Air Mata Terakhir Bunda. Yaitu ada dua macam ikhlas: ikhlas beribadah dan ikhlas beramal. Dalam novel Air Mata Terakhir Bunda mengajarkan tentang nilai-nilai ikhlas baik melalui ibadah maupun perbuatan yang dilakukan oleh tokoh dalam Novel Air Mata Terakhir Bunda. Kata Kunci : Nilai Pendidikan Islam, Novel Air Mata Terakhir Bunda.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai Pendidikan Islam, Novel Air Mata Terakhir Bunda
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Sefi Kurniati sdri
Date Deposited: 21 Jun 2022 03:18
Last Modified: 21 Jun 2022 03:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/14020

Actions (login required)

View Item View Item