STRATEGI PEMBELAJARAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA PESERTA DIDIK DI MI MA'ARIF NU AJIBARANG KULON KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS

Rizky Gilang, Kurniawan (2022) STRATEGI PEMBELAJARAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA PESERTA DIDIK DI MI MA'ARIF NU AJIBARANG KULON KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof K. H. SAIZU.

[img]
Preview
Text
Naskah Skripsi Full Rizky Gilang Kurniawan - 1522405031.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana strategi pembelajaran dalam meningkatkan minat baca peserta didik di MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas. Penelitian ini adalah penelitian lapangan, menggunakan metode penelitian kualitatif. Penyajian data dilakukan secara deskriptif melalui metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan cara mereduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan. Dalam penelitian ini, berisi teori terkait Strategi Pembelajaran dalam Meningkatkan Minat Baca Peserta Didik di MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas. Hasil dari penelitian ini dapat diketahui bahwa strategi pembelajaran dalam meningkatkan minat baca di MI Ma’arif NU Ajibarang Kulon yaitu menggunakan: (1) strategi pembelajaran yang berpusat pada peserta didik, melalui kegiatan yang membuat peserta didik aktif untuk membaca, membahas dan merangkum isi teks bacaan, dan memberi kesempatan peserta didik kreatif dengan menceritakan kembali isi buku yang telah dibaca atau membuat karya tulis meng-gunakan bahasa mereka sendiri; (2) strategi pembelajaran ekspositori, melalui penyampaian materi secara langsung oleh guru; (3) strategi pembelajaran heuristik, melalui kegiatan di mana peserta didik menemukan sendiri informasi yang mereka butuhkan sedangkan guru hanya mengarahkan untuk membuat kesimpulan; (4) strategi pembelajaran deduktif, melalui kegiatan menyampaikan materi atau isi teks bacaan dari hal yang umum kepada hal yang biasa terjadi dalam kehidupan sehari-hari peserta didik; (5) strategi pembelajaran guru, yaitu dengan satu orang guru mengajar sejumlah peserta didik; (6) strategi pembelajaran kelompok kecil, yaitu dengan melaksanakan pembelajaran secara berkelompok yang diisi oleh 10 sampai 12 peserta didik; dan (7) strategi pembelajaran tatap muka, dengan melakukan pembelajaran secara langsung tanpa melalui media. Kendala yang dihadapi adalah adanya kesamaan strategi pembelajaran yang kadang kala membuat peserta didik jenuh meski disuguhkan dengan teks atau buku bacaan baru, tidak semua orangtua/wali murid dapat selalu mendampingi dan mengondisikan proses membaca anaknya saat di rumah, dan peserta didik perlu menunggu setidanya selama satu tahun pelajaran agar mereka mendapatkan buku baru untuk bahan bacaan di perpustakaan hal ini kurang meningkatkan minat baca peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pembelajaran, Minat Baca
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
800 Literature and rhetoric > 801 Philosophy and theory
800 Literature and rhetoric > 807 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: RIZKY GILANG KURNIAWAN sdr
Date Deposited: 18 Jun 2022 01:53
Last Modified: 18 Jun 2022 01:53
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13994

Actions (login required)

View Item View Item