KOMUNIKASI INTERPERSONAL MUSYRIF DAN SANTRI DALAM MEMOTIVASI BELAJAR AL-QUR'AN (Studi di Asrama SMPIT Harapan Bunda Purwokerto)

Adi, Prayogi (2022) KOMUNIKASI INTERPERSONAL MUSYRIF DAN SANTRI DALAM MEMOTIVASI BELAJAR AL-QUR'AN (Studi di Asrama SMPIT Harapan Bunda Purwokerto). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
ADI PRAYOGI_KOMUNIKASI INTERPERSONAL MUSYRIF DAN SANTRI DALAM MEMOTIVASI BELAJAR AL-QURAN.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Komunikasi interpersonal adalah sebuah interaksi dua arah antara komunikator (sender) yaitu pengirim pesan dengan komunikan (recevier) penerima pesan begitupun sebaliknya secara langsung tanpa ada hambatan dan feedback langsung, komunikasi interpersonal menjadi interaksi langsung yang mempengaruhi komunikan untuk menerima informasi dan memberikan feedback langsung kepada komunikator, seseorang berinteraksi secara langsung dua orang atau lebih dalam satu tempat yang sama, seperti halnya dalam interaksi komunikasi interpersonal musyrif dan santri dalam motivasi belajar Al-Qur’an seperti nasehat, arahan, ajakan, dan intruksi. Tujuan penelitian ini adalah mengungkapkan pola interaksi komunikasi interpersonal yang di implementasikan oleh musyrif dan santri dalam motivasi belajar Al-Qur’an dan faktor pendukung dan penghambatan, penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Pengumpulan data yang dilakukan penulis merupakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Peneliti dalam penelitian ini merupakan partisipan sedangkan analisa penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian dilakukan untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi interpersonal musyrif dan santri dalam memotivasi belajar Al-Qur’an di Asrama SMPIT Harapan Bunda Purwokerto serta apa saja faktor pendukung dan penghambatnya. Hasil penelitian ini menunjukan pola komunikasi interpersonal musyrif dan santri, pola komunikasi interpersonal yang digunakan pada interaksi tersebut adalah pola intrukstif, persuasif, informatif, dan dialogis, peran musyrif dalam komunikasi interpersonal dengan santri dalam pembelajaran Al-Qur’an antara lain menginformasi, berinteraksi, memotivasi, intruksi, berdialog, dan berkomunikasi tentang kisah seputar Al-Qur’an, faktor pendukung meliputi feedback dan situasional, hambatan meliputi noise, feedback, situasional. Feedback tersebut dibagi menjadi verbal dan nonverbal. Komunikasi interpersonal yang diteliti adalah motivasi dalam belajar Al-Qur’an pada santri di Asrama SMPIT Harapan Bunda Purwokerto.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal, Musyrif, Santri, Motivasi, Belajar Al-Qur’an
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 158 Applied psychology > 158.2 Interpersonal Relations
200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.122 Al-Quran > 297.1227 Pendidikan Al Qur'an
2x0 Islam (Umum) > 2x0.3 Islam dan Ilmu Sosial
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.26 Komunikasi Dakwah
300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: ADI PRAYOGI sdr
Date Deposited: 13 Jun 2022 01:49
Last Modified: 13 Jun 2022 01:49
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13860

Actions (login required)

View Item View Item