PENGARUH STRATEGI CRITICAL INCIDENT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN FIQIH DI KELAS V MI MAARIF NU SIDABOWA KECAMATAN PATIKRAJA KABUPATEN BANYUMAS

Zahrotun, Mona (2022) PENGARUH STRATEGI CRITICAL INCIDENT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN FIQIH DI KELAS V MI MAARIF NU SIDABOWA KECAMATAN PATIKRAJA KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ZAHROTUN fix (1) (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTAK Dalam sebuah pendidikan, banyak sekali hal-hal yang sangat mempengaruhi berhasil tidaknya suatu pendidikan itu, antara lain adalah proses belajar mengajar, padahal selama ini salah satu yang dihadapi oleh pendidikan adalah lemahnya proses pembelajaran, banyak siswa yang terlihat jenuh. Sehingga strategi pembelajaran terdapat berbagai pengembangan atau inovasi yang dapat digunakan agar proses belajar mengajar tidak monoton. Untuk mengatasi masalah tersebut, guru sebagai salah satu yang berperan penting dalam proses pembelajaran berupaya dalam menciptakan strategi atau cara baru dalam proses pembelajaran yaitu dengan strategi critical incident (pengalaman penting). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh menggunakan strategi critical incident (pengalaman penting) pada mata pelajaran fiqih kelas V MI Ma’arif NU Sidabowa Kecamatan Patikraja Kabupaten Banyumas. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode quasi eksperimen atau eksperimen semu. Subjek penelitian adalah wakil guru dan siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dokumentasi dan tes. Hasil penelitian menujukan bahwa pengaruh strategi critical incident (pengalaman penting) dilakukan dengan menggunakan tiga tahap diantaranya pertama menggunakan pre-test kemudian perlakuan dan terakhir menggunakan post-test. Setelah melakukan berbagai uji hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih di kelas V MI Ma’arif NU Sidabowa dengan menggunakan strategi critical incident memberikan pengaruh yang signifikan. Dapat dibuktikan berdasarkan pengumpulan dan analisis melalui pengolahan data yang diperoleh nilai hasil pengujian hipotesis menunjukan bahwa thitung lebih besar dari ttabel. Yaitu 5% thitung maupun 1% lebih besar dari ttabel yaitu pada taraf signifikan 5% (3,02 > 2,00) dan pada taraf signifikan 1% (3,02 > 2,66). Dengan nilai rata-rata awal yang semula rata-rata 73 menjadi 85. Dan juga hasil pengujian gain yaitu untuk kelas eksperimen sebesar 0,436 dan untuk kelas kontrol 0,312.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.1 Ibadah > 2x4.13 Puasa dan Aspek lainnya( Wajib, Sunah, lailatul Qadar dll))
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Zahrotun May Munah Sodik sdri
Date Deposited: 26 Feb 2022 02:01
Last Modified: 26 Feb 2022 02:01
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13310

Actions (login required)

View Item View Item