PEMANFAATAN LITERASI DIGITAL DALAM RUMPUN PAI DI MAN 2 BANYUMAs

Riza Ikhlasul, Amalia (2022) PEMANFAATAN LITERASI DIGITAL DALAM RUMPUN PAI DI MAN 2 BANYUMAs. Skripsi thesis, UIN PROF. KH. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
RIZA IKHLASUL AMALIA_PEMANFAATAN LITERASI DIGITAL DALAM RUMPUN PAI DI MAN 2 BANYUMAS_1717402085.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pemanfaatan Literasi Digital Dalam Pembelajaran PAI di Man 2 Banyumas. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data diolah melalui reduksi data, penyajian datadan verifikasi data. Keabsahan data dilakukan melalui teknik triangulasi. Hasil penelitian diperoleh dari deskripsi tentang pemanfaatan literasi digital dalam pembelajaran PAI di Man 2 Banyumas sebagai berikut : di dalam pemanfaatan literasi digital dalam pembelajaran PAI terdapat bentuk kegiatan pembelajaran dengan memanfaatkan literasi digital yakni ada penggunaan komputer saat pembelajaran, penggunaan laptop saat pembelajaran, pengaksesan wifi, dan pengaksesan internet. Dalam penggunaan komputer dan laptop guru mengarahkan pada siswa untuk mengakses materi terkait pembelajaran seperti dalam Ushul Fikih dan Aqidah Akhlak guru memberikan arahan untuk mencari sumber belajar lain yang akurat dan guru mengarahkan agar siswa melihat tayangan video edukasi terkait pembelajaran melalui Youtube. Dengan memanfaatkan penggunaan komputer dan laptop tentunya guru membutuhkan pengaksesan wifi dan internet untuk menunjang penggunaan komputer dan laptop. Guru pun memperbolehkan dalam pengaksesannya akan tetapi tetap dalam pengawasan guru agar siswa tidak menyalahgunakan penggunaan komputer, laptop wifi dan intenet. Hal tersebut merupakan inti dari pembelajaran PAI yang biasa dilakukan guru dalam setiap kegiatan pembelajaran akan tetapi tidak selalu nya dipakai tetapi hanya saat membutuhkannya saja. karena keterbatasan sarana dan prasarana yang disediakan oleh pihak sekolah. Oleh sebab itu, pendidik pun harus menambah wawasannya dalam mengoperasikan berbagai media digital agar selama berjalannya proses pembelajaran dapat berlangsung dengan menyenangkan dan dapat mudah dipahami. Jika mudah dipahami tentunya akan memberikan hasil yang positif terhadap peserta didiknya. Kata Kunci : Pemanfaatan Literasi Digital, Rumpun PAI

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: PEMANFAATAN LITERASI DIGITAL, RUMPUN PAI
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
600 Technology (Applied sciences) > 607 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Riza Ikhlasul Amalia sdri
Date Deposited: 24 Feb 2022 03:22
Last Modified: 24 Feb 2022 03:22
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12899

Actions (login required)

View Item View Item