TINJAUAN YURIDIS TERHADAP PENGGANTIAN JENIS KELAMIN PERSPEKTIF HAK ASASI MANUSIA (Studi Putusan Pengadilan Negeri Kebumen Nomor: 1/Pdt.P/2021/PN Kbm)

Vitri, Isnaeni (2022) TINJAUAN YURIDIS TERHADAP PENGGANTIAN JENIS KELAMIN PERSPEKTIF HAK ASASI MANUSIA (Studi Putusan Pengadilan Negeri Kebumen Nomor: 1/Pdt.P/2021/PN Kbm). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
VITRI ISNAENI_TINJAUAN YURIDIS TERHADAP PENGGANTIAN JENIS KELAMIN PERSPEKTIF HAK ASASI MANUSIA (Studi Putusan Pengadilan Negeri Kebumen Nomor 1∕Pdt.P∕2021∕PN Kbm).pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (551kB) | Preview

Abstract

Transeksual pada awalnya dimulai dengan operasi pergantian jenis kelamin yang kemudian dilakukan pengajuan permohonan perubahan jenis kelamin ke Pengadilan Negeri. Penggantian jenis kelamin dapat dilakukan seorang laki-laki menjadi seorang perempuan atau sebaliknya. Dalam hal ini seorang transeksual merasa adanya ketidaksesuaian antara jenis kelamin dengan dirinya yang sebenarnya yang menyebabkan ia cenderung untuk melakukan pembedahan anatomi pada beberapa bagian tubuh sehingga dirasa sesuai dengan tubuh atau jenis kelamin yang ia anggap adalah jati diri sebenarnya. Penelitian ini akan menganalisis landasan hukum, pertimbangan hakim, serta tinjauan hak asasi manusia terhadap penggantian jenis kelamin. Penelitian ini termasuk dalam penelitian pustaka (library research), sehingga dalam penelitian ini penulis mengambil, menggunakan dan mengolah data-data yang diperoleh dari sumber-sumber kepiustakaan, seperti buku, jurnal, kamus, ensiklopedi, dan lain-lain. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan (case approach). Metode pengumpulan data yang digunakan, yaitu menggunakan teknik dokumentasi dengan mengumpulkan data dengan melihat atau mencatat dari data-data yang sudah tersedia berdasarkan hasil penelusuran dan penelitian kepustakaan. Sedangkan analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis isi (content analysis), yaitu suatu teknik analisis untuk menarik kesimpulan dari sumber-sumber data yang diperoleh sehingga dapat ditemukan fakta-fakta yang sesuai dengan permasalahan penelitian. Penelitian ini menunjukan bahwa pertimbangan hakim dalam memutuskan permohonan yang ditolak seluruhnya tersebut didasarkan pada pertimbangan hukum/perundang-undangan dan pertimbangan berdasarkan aspek agama Islam. Serta dalam perspektif hak asasi manusia, pertimbangan hakim tersebut lebih condong kepada hak asasi manusia dalam konsep Islam atau Islamic Rights, dimana dalam hak manusia terdapat juga hak Allah. Hak Allah melandasi hak manusia, sehingga kedua hak tersebut saling berhubungan dan tidak dapat dipisahkan. Begitu pula pada umumnya hak asasi manusia konsep Islam lebih banyak digunakan dalam pertimbangan hakim dalam memutus suatu perkara. Kata kunci: transeksual, hak asasi manusia

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: transeksual, hak asasi manusia
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.9 Aspek Fiqih lainnya
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Tata Negara Islam
Depositing User: VITRI ISNAENI sdri
Date Deposited: 04 Feb 2022 23:51
Last Modified: 04 Feb 2022 23:51
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12529

Actions (login required)

View Item View Item