ANALISIS DAMPAK PEMBANGUNAN UNDERPASS JENDERAL SUDIRMAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN BANTARSOKA PURWOKERTO

Debby, Putri Nurmalitasari Apriliani (2021) ANALISIS DAMPAK PEMBANGUNAN UNDERPASS JENDERAL SUDIRMAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN BANTARSOKA PURWOKERTO. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
Debby Putri NA_Analisis Dampak Pembangunan Underpass Jenderal Sudirman Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Di Kelurahan Bantarsoka Purwokerto.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Underpass Jenderal Sudirman merupakan program pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemda Kabupataen Banyumas bekerja sama dengan PT KAI. Underpass terletak di Kelurahan Bantarsoka Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas Jawa Tengah. Pembangunan underpass ini memiliki tujuan agar mengatasi persoalan mengenai kemacetan di Purwokerto bagian barat, kemacetan itu dikarenakan harus bergantian melintasi jalur kereta api dan juga seringnya penutupan portal dikarenakan peningkatan pada pelayanan jalur kereta api. Kemacetan ini sudah dirasakan cukup lama dan membuat pemda mencari solusi yang terbaik untuk mengatasi persoalan itu dengan membangun underpass yang diberi nama underpass jenderal Sudirman. Setiap pembangunan akan memberikan dampak kepada daerah sekitarnya terlebih terhadap pertumbuhan ekonomi yang dirasakan warga sekitar secara langsung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yaitu dimana penulis melakukan pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan atau melukiskan keadaan subjek atau objek atau berdasarkan fakta-fakta yang tampak sebagaimana mestinya tejadi di underpass jenderal Sudirman. Penulis menggunakan teknik analisis data yaitu metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan menggunakan membercheck dan triangulasi. Dalam menganalisis data, peneliti melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi untuk mendapatkan data yang dubutuhkan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembangunan underpass jenderal Sudirman memberikan dampak yang positif kepada pertumbuhan ekonomi untuk warga Bantarsoka khususnya RW 3, dengan memanfaatkan fasilitas dan sumber daya manusia yang ada. Namun pertumbuhan ekonomi ini masih kurang dirasakan karena masih kurangnya perhatian pemda terhadap ekonomi warga sekitar yang terkena dampak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembangunan Underpass Jenderal Sudirman, Pertumbuhan Ekonomi.
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.32 Ekonomi Keuangan
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.6 Organisasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Sdri Debby Putri Nurmalitasari Apriliani
Date Deposited: 30 Jul 2021 03:47
Last Modified: 30 Jul 2021 03:47
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/10480

Actions (login required)

View Item View Item