Implementasi Manajemen Mutu Terpadu di SMK Alhikmah 2 Sirampog Brebes

MUTTAQIN, MUTTAQIN (2021) Implementasi Manajemen Mutu Terpadu di SMK Alhikmah 2 Sirampog Brebes. Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
tesis FIX muttaqin mpi 191765044.pdf

Download (3MB) | Preview
Official URL: http://lib.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Manajemen Mutu Terpadu yaitu suatu pendekatan dalam menjalankan usaha yang mencoba untuk memaksimumkan daya saing organisasi melalui perbaikan terus-menerus atas produk, jasa, manusia, proses, dan lingkungannya.Konsep manajemen mutu terpadu menekankan pada pencarian secara konsisten pada perbaikan yang berkelanjutan untuk mencapai kebutuhan dan kepuasan pelanggan.di SMK Alhikmah 2 Sirampog merupakan sekolah yang berbasis podok pesantren,akan tetap sekolah ini benar-benar melakukan melakukan unsur manajen mutu terpadu,salahsatunya adalah kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, untuk mengetahui bagaimana implementasi manajemen mutu terpadu di SMK Alhikmah 2 Sirampog Brebes. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sumber data penelitian diantaranya adalah kepala sekolah, guru, staf TU, siswa, dan masyarakat (wali murid). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Manajemen Mutu Terpadu di SMK Alhikmah 2 Sirampog Brebes sudah melaksanakan indikator keberhasilan manajemen mutu terpadu seperti memberikan pelayanan umum dan pelaksanaan pembangunan untuk kepentingan peningkatan kualitas SDM dengan memperhatikan kebutuhan dan harapan masyarakat, kekeliruan dalam bekerja yang berdampak menimbulkan ketidakpuasan dan komplain dari masyarakat yaitu dengan memiliki kultur pelayanan terbaik dan mengadakan evaluasi, disiplin waktu dan disiplin kerja semakin meningkat, inventarisasi aset organisasi semakin sempurna dengan pembuatan laporan perlengkapan sekolah, pemborosan dana dan waktu dapat dicegah dengan memiliki rencana kegiatan dan anggaran sekolah yang jelas dan akurat, dan peningkatan keterampilan dan keahlian dalam bekerja terus dilaksanakan dengan mengikuti pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh sekolah.Dan masih ada point indikator yang belum dilaksanakan dengan maksimal, seperti sarana dan prasarana yang dibangun hanya sebagian yang memenuhi persyaratan dan belum digunakan dengan maksimal,akantetapi evaluasi dari tahun ketahun menujukan kearah lebih bagus.serta kaitannya kepusan terhadap lulusan,jumlah anak yang bekerja dengan kuliah lebih banyak yang bekerja sebab Bursa kerja Khusus (BKK) di SMK Alhikmah2 Sirampog menjadi rujukan bagi sekolah sekolah SMK dibrebes selatan. Kata Kunci: Implementasi, Manajemen Mutu Terpadu IMPLEMENTATION OF INTEGRATED QUALITY MANAGEMENT IN SMK ALHIKMAH 2 SIRAMPOG BREBES Muttaqin 171965044 email: [email protected] Islamic Education Management Studies Program Graduate Program of State Islamic Institute (IAIN) Purwokerto ABSTRACT Integrated Quality Management is an approach in running a business that tries to maximize the competitiveness of the organization through continuous improvement of products, services, people, processes, and the environment. The concept of integrated quality management emphasizes the consistent search for continuous improvement to meet the needs and customer satisfaction. At SMK Alhikmah 2 Sirampog is a boarding school-based school, this school will still carry out integrated quality management elements, one of which is customer satisfaction. This study uses a qualitative approach, to determine how the implementation of integrated quality management at SMK Alhikmah 2 Sirampog Brebes. The data collection technique is done by using interviews, observation, and documentation. Sources of research data include principals, teachers, administrative staff, students, and the community (guardians of students). The results showed that the Implementation of Integrated Quality Management at Vocational High School Alhikmah 2 Sirampog Brebes has implemented indicators of success in integrated quality management such as providing public services and implementation of development for the benefit of improving the quality of human resources by paying attention to the needs and expectations of society, errors in work which have an impact on causing dissatisfaction and complaints from community, namely by having the best service culture and conducting evaluations, time discipline and work discipline are increasing, the inventory of organizational assets is more perfect by making school supplies reports, waste of funds and time can be prevented by having a clear and accurate school activity plan and budget, and increasing skills and expertise in work continue to be implemented by following trainings held by schools. And there are still point indicators that have not been implemented optimally, such as facilities and infrastructure. only partially built that meet the requirements and have not been used optimally, but the evaluation from year to year is aimed at being better. As well as the relationship between decisions on graduates, the number of children who work with college is more working because the Special Job Fair (BKK) at SMK Alhikmah2 Sirampog be a reference for vocational schools in South Brebes Keywords: Implementation, Integrated Quality Management

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: none
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Manajemen Mutu Terpadu
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.3302 Administrasi dan Manajemen
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.332 Aliyah
Divisions: Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Muttaqin Muttaqin sdr
Date Deposited: 01 Jul 2021 06:37
Last Modified: 01 Jul 2021 06:37
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/10231

Actions (login required)

View Item View Item