MANAJEMEN HUMAS PONDOK PESANTREN MIFTAHUL HUDA BOYOLALI

Andi, Setyawan (2020) MANAJEMEN HUMAS PONDOK PESANTREN MIFTAHUL HUDA BOYOLALI. Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Andi Setyawan_Manajemen Humas Pondok Pesantren Miftahul Huda Boyolali.pdf

Download (4MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover_Bab 1_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (629kB) | Preview

Abstract

Pada masa modern ini, peran Humas di pondok pesantren tidak hanya sekedar mengurusi masalah surat-menyurat, tetapi juga berperan aktif dalam pengembangan kehidupan masyarakat, terutama dalam hal moral keagamaan. Humas pondok pesantren menjadi ujung tombak pesantren di tengah masyarakat, mereka harus membawa perubahan yang positif di tengah masyarakat, sehingga pemahamann mengenai ajaran Islam yang ada di dalam pondok pesantern sejalan juga dengan pemahaman di tengah masyarakat. Humas yang Islami dapat diartikan sebagai program manajemen yang memfokuskan pada kegiatan komunikasi yang lebih terarah antara lembaga dan masyarakat melalui prinsip-prinsip islam yang terkandung dalam Al-Quran dan Al-Hadits guna mewujudkan kerjasama yang baik dan saling menguntungkan antar berbagai pihak yang terlibat yang dilandasi nilai-nilai Islam. Penelitian ini membahas perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi manajemen humas pesantren. Perencanaan dilakukan dengan cara mendefinisikan dan mengkaji seuatu permasalah yang ada kemudian merencanakan dan memprogram suatu kegiatan yang dapat mengatasi permasalahan yang ada. Pelaksanaan dilakukan dengan cara menjadwal kegiatan, menyusun materi kegiatan, menggunakan media komunikasi, menentukan tujuan dan sasaran kegiatan, menyiapkan sumber daya yang diperlukan, dan semua kegiatan yang dilakukan haruslah berlandaskan prinsip - prinsip Islam. Evaluasi dilakukan pada 3 tahap yaitu evaluasi perencanaan, evaluasi pelaksanaan dan evaluasi hasil.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Humas, Pesantren.
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.3302 Administrasi dan Manajemen
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.34 Pendidikan Non Formal > 2x7.341 Pesantren
Divisions: Pascasarjana > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Sdr Andi Setyawan
Date Deposited: 19 Aug 2020 02:50
Last Modified: 19 Aug 2020 02:50
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/7845

Actions (login required)

View Item View Item