PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMUPENGETAHUAN ALAM MATERI JENIS-JENIS TANAH MELALUI MEDIA KONKRIT PADA SISWA KELAS V MI MA’ARIF NU 01 PETAHUNAN KECAMATAN PEKUNCEN KABUPATEN BANYUMAS TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Juni Wihayani, NIM. 1223310028 (2017) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMUPENGETAHUAN ALAM MATERI JENIS-JENIS TANAH MELALUI MEDIA KONKRIT PADA SISWA KELAS V MI MA’ARIF NU 01 PETAHUNAN KECAMATAN PEKUNCEN KABUPATEN BANYUMAS TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA .pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
JUNI WIHAYANI _PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM MATERI JENIS-JENIS .PDF
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Prestasi belajar IPA siswa kelas V MI Ma’arif Petahunan Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas masih rendah. Jumlah siswa tunta belajar dari 12 siswa baru ada 5 siswa atau 41,67% sehingga hasil tersebut belum mampu mencapai KKM yang diharapkan yaitu siswa tuntas belajar > 85%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penggunaan media konkrit dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi jenis-jenis tanah pada siswa kelas V Semester II di MI Ma’arifPetahunan Tahun Ajaran 2016/2017. Lokasi penelitian yang penulislakukan yaitu MI Ma’arif NU 01 Petahunan Kecamatan Pekuncen dengan pertimbangan belum melaksanakan PTK untuk mengatasi permasalahan rendahnya hasil belajar IPA materi jenis-jenis tahah. Untuk itu permasalahan yang penulis angkat dalam penelitian ini adalah: apakah media konkrit dapat meningkatkan hasil belajar mata pelajaran IPA materi jenis-jenis tanah pada siswa kelas V Semester II di MI Ma’arif NU 01 Petahunan Kecamatan Pekuncen Tahun Ajaran 2016/2017?. Tujuan penelitian ini secara khusus adalah untuk mendeskripsikan penggunaanmedia konkrit dalam upaya meningkatkan hasil belajar mata pelajaran IPA materi jenis-jenis tanah pada siswa kelas V Semester II di MI Ma’arif 01 Petahunan Tahun Ajaran 2016/2017.. Jenis ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjekpenelitian adalah siswa kelas V MI Ma’arif NU 01 Petahunan Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas Tahun Pelajaran 2016/2017 yang berjumlah 12 siswa. Objekpenelitiannya adalah peningkatan hasil belajar IPA materi jenis-jenis tanah melalui media konkrit. Prosedur penelitian dilaksanakan dalam 2 (dua) siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data: observasi, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan mencari rata-rata hitung dan mencari persentase tingkat keberhasilan. Dari hasil penelitian yang dilakukan disimpulkan bahwa: 1) Penerapan media konkrit terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi jenis-jenis tanah pada siswa kelas V MI Ma’arif NU 01 Petahunan Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas Tahun Pelajaran 2016/2017, dan 2) Dari penelitian diperoleh kesimpulan bahwa dalam pelajaran IPA terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Data rata-rata nilai klasikal pada pra siklus rata-rata kelas 65,42, pada siklus I meningkat menjadi 79,92 dan di akhir siklus II menjadi 82,92. Jumlah siswa tuntas belajar dari 12 siswa pada pra siklus baru mencapai 5 siswa atau 41,67%, pada siklus I meningkat menjadi 8 siswa atau 66,67%, dan pada siklus II jumlah tuntas belajar ada 11 siswa atau 91,67%. Perolehan siklus II sudah mencapai target yang diharapkan yaitu secara klasikal kelas dinyatakan tuntas belajar jika siswa yang mencapai KKM > 80%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mata pelajaran IPA, Media konkrit, Tanah, Pembelajaran
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.3 Science for Elementary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 20 Sep 2017 03:24
Last Modified: 20 Sep 2017 03:24
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/3009

Actions (login required)

View Item View Item