PENGEMBANGAN SIKAP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI SD NEGERI 2 KLINTING KECAMATAN SOMAGEDE KABUPATEN BANYUMAS

IgunDwiHermawan, 1223301063 (2017) PENGEMBANGAN SIKAP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI SD NEGERI 2 KLINTING KECAMATAN SOMAGEDE KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
IGUN DWI HERMAWAN _PENGEMBANGAN SIKAP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI SD NEGERI 02 KLINTING KECA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Toleransi adalah suatu sikap dari seseorang untuk memberikan kebebasan orang lain untuk berpendapat dan memberikan kebebasan kepada orang lain untuk menjalankan keyakinannya masing-masing. Toleransi yang dimaksud dalam penelitian ini adalah lebih menekankan pada toleransi dalam aspek beragama yang mengandung sikap toleransi antar umat beragama dalam menerima, menghargai, menghormati perbedaan-perbedaan dari aspek memeluk keyakinan antar umat beragama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kondisi keberagaman siswa di SD Negeri 2 Klinting dalam menyikapi perbedaan agama yang ada serta mengetahui upaya yang dilakukan oleh kepala sekolah dan guru terutama guru pendidikan agama dalam mengembangkan sikap toleransi antar umat beragama di SD Negeri 2 Klinting Kecamatan Somagede Kabupaten Banyumas. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yaitu pengumpulan data yang dilakukan secara langsung di lokasi penelitian.Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Objek dari penelitian ini adalah keberagaman siswa dalam menyikapi perbedaan agama serta proses pengembangan sikap toleransi antar umat beragama oleh kepala sekolah dan guru di SD Negeri 2 Klinting. Sedangkan yang menjadi subjeknya adalah kepala sekolah, guru pendidikan agama dan siswa.Untuk memperoleh data dalam penelitian, penulis menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menganalisis data yang diperoleh dari hasil penelitian, penulis menggunakan teknik analisis data yang terdiri dari tiga alur kegiatan yaitu: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Siswa di SD Negeri 2 Klinting berasal dari latar belakang agama yang berbeda, tetapi dalam bergaul mereka tetap menjunjung tinggi sikap toleransi beragama.Hal ini dapat dilihat dari beberapa prinsip toleransi yang mereka laksanakan. Pengembangan sikap toleransi antar umat beragama yang dilakukan oleh kepala sekolah dan guru di SD Negeri 2 Klinting dilakukan di dalam kelas dan di luar kelas melalui kegiatan doa sebelum dan sesudah pembelajaran, memberi nasihat, integrasi dalam pembelajaran agama, kegiatan keteladanan, kegiatan pembiasaan, kegiatan rutinitas meliputi: tausiyah rutin, kegiatan tabungan qurban, upacara bendera, shalat berjamaah, kerja bakti, kegiatan spontanitas dan kegiatan pengkondisian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan sikap, sikap toleransi beragama di sekolah
Subjects: 200 Religion > 201 Philosophy of Christianity
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.322 Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 24 Aug 2017 03:17
Last Modified: 24 Aug 2017 03:17
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2664

Actions (login required)

View Item View Item