STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA BUDAYA YANG BERKELANJUTAN DI DESTINASI WISATA DJAGONGAN KOENA KEJAWAR BANYUMAS

CHOMSATUN, HAROFAH (2022) STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA BUDAYA YANG BERKELANJUTAN DI DESTINASI WISATA DJAGONGAN KOENA KEJAWAR BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
chomsatun harofah_strategi pengembangan wisata budaya yang berkelanjutan di destinasi wisata djagongan koena kejawar banyumas.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Perubahan pariwisata yang saat ini berkembang dari pariwisata massal ke pariwisata minat khusus, mendorong wisata Djagongan Koena di Desa Kejawar Banyumas untuk ikut menjadi desa wisata budaya dengan mengusung konsep living culture yang menarik, seperti kesenian, kuliner, kerajinan, maupun yang lainnya. Desa wisata ini memiliki potensi untuk berkembang menjadi destinasi wisata yang mengunggulkan nilai budayanya dengan memperhatikan aspek keberlanjutannya. Kemudian masalah yang muncul merupakan bagaimana strategi yang tepat untuk mengembangkan wisata budaya yang berkelanjutan di desa wisata Djagongan Koena Kejawar Banyumas, dengan tujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis strategi pengembangan desa wisata berkelanjutan yang digunakan oleh desa wisata Djangongan Koena Kejawar Banyumas. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif, IFAS dan EFAS, dan analisis SWOT. Melalui penelitian lapangan, metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi, metode wawancara, dan dokumentasi. Pariwisata berkelanjutan merupakan wisata yang memperhatikan imbas sosial, ekonomi & lingkungan untuk masa sekarang dan masa yang akan datang. Hasil analisis yang disusun dalam matriks SWOT dapat diklasifikasikan menjadi 4 strategi utama, yakni optimalisasi pengelolaan lingkungan lokasi wisata budaya di desa wisata Djagongan Koena, optimalisasi potensi usaha rumahan dan pendampingan masyarakat untuk mendukung kegiatan sosial pariwisata, pengelolaan aset budaya tak berwujud (Intangible) di desa sebagai produk wisata dan pengelolaan aset budaya berwujud (tangible) di desa melalui peluang kerjasama bersama pemerintah. Dari empat strategi tersebut masing-masing memiliki cara dalam pengembangannya. Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Wisata Budaya, Berkelanjutan, Analisis SWOT

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pengembangan, Wisata Budaya, Berkelanjutan, Analisis SWOT
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
000 Generalities > 001 Knowledge > 001.4 Riset
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Chomsatun Harofah
Date Deposited: 19 Sep 2022 07:37
Last Modified: 19 Sep 2022 07:37
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15751

Actions (login required)

View Item View Item