PENGARUH PENGANGGURAN, PENDIDIKAN, DAN INFLASI TERHADAP KEMISKINAN DI INDONESIA PERIODE TAHUN 2014-2020

Arisa, Findianingsih (2022) PENGARUH PENGANGGURAN, PENDIDIKAN, DAN INFLASI TERHADAP KEMISKINAN DI INDONESIA PERIODE TAHUN 2014-2020. Skripsi thesis, UIN Prof.K.H.Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Arisa Findianingsih_Pengaruh Pengangguran, Pendidikan, dan Inflasi terhadap Kemiskinan di Indonesia Periode Tahun 2014-2020.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara berkembang. Untuk menjadi negara maju, Indonesia perlu memperbaiki permasalahan-permasalahan yang ada, terutama masalah perekonomian. Masalah perekonomian terbagi menjadi 2 kategori, yaitu mikro dan makro. Salah satu pembahasan dalam ekonomi makro yaitu terkait kemiskinan. Permasalahan kemiskinan di Indonesia merupakan masalah yang penting untuk segera di atasi karena tingkat persentase kemiskinan di Indonesia cukup tinggi dan berfluktuasi. Naik turunnya tingkat kemiskinan ini berkaitan dengan beberapa indikator ekonomi salah satunya yaitu pengangguran dan pendidikan. Selain itu, kemiskinan juga dipengaruhi oleh indikator ekonomi pembangunan, di antaranya adalah inflasi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pengangguran, pendidikan, dan inflasi terhadap kemiskinan di Indonesia periode tahun 2014-2020 baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, karena data yang di gunakan berbentuk angka. Data dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Sedangkan untuk analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda karena variabel independen pada penelitian ini jumlahnya lebih dari 2. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pengangguran dan inflasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan di Indonesia periode tahun 2014-2020. Sedangkan variabel pendidikan secara parsial tidak berpengaruh terhadap kemiskinan di Indonesia periode tahun 2014-2020. Kemudian secara simultan, variabel pengangguran, pendidikan, dan inflasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan di Indonesia periode tahun 2014-2020. Kata kunci: Pengangguran, Pendidikan, Inflasi, Kemiskinan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengangguran, Pendidikan, Inflasi, Kemiskinan
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
000 Generalities > 001 Knowledge > 001.4 Riset
2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.11 Sistem
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.17 Pelayanan kepada Masyarakat
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.31 Ekonomi Perburuhan
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.32 Ekonomi Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Arisa Findianingsih
Date Deposited: 08 Jun 2022 07:17
Last Modified: 08 Jun 2022 07:17
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13796

Actions (login required)

View Item View Item