IMPLEMENTASI KEGIATAN THARIQAH QADIRIYYAH NAQSYABANDIYYAH DALAM MENINGKATKAN AKHLAK SANTRI PONDOK PESANTREN TATHMAINNUL QULUUB TAMANWINANGUN KEBUMEN

LULU, MA'LUFAH AHMAD (2022) IMPLEMENTASI KEGIATAN THARIQAH QADIRIYYAH NAQSYABANDIYYAH DALAM MENINGKATKAN AKHLAK SANTRI PONDOK PESANTREN TATHMAINNUL QULUUB TAMANWINANGUN KEBUMEN. Skripsi thesis, UIN Prof.K.H.Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
LULU MA'LUFAH AHMAD _IMPLEMENTASI KEGIATAN THARIQAH QADIRIYYAH NAQSYABANDIYYAH DALAM MENINGKATKAN AKHLAK SANTRI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Ilmu merupakan hal penting dalam kehidupan manusia terutama dalam dunia pendidikan. Apapun aktivitasnya, ilmu menjadi dasar dalam melakukan suatu tindakan. Tanpa ilmu, manusia tidak memiliki arah yang jelas mengenai tujuan hidupnya. Disamping ilmu, terdapat hal yang jauh lebih penting yaitu akhlak atau budi pekerti. Kedua hal penting tersebut sangat berkaitan, sehingga baik akhlak maupun ilmu, keduanya perlu ditingkatkan supaya menghasilkan pribadi yang berkualitas dengan mengedepankan akhlakul karimah. Peningkatan akhlak menjadi hal pokok yang perlu di perhatikan bagi kalangan muda zaman sekarang. Usaha yang dilakukan tidak hanya dengan mempelajari tentang pendidikan akhlak di sekolah saja, akan tetapi dapat dilakukan dengan mengimplementasikan amalan-amalan rutin di suatu lembaga pendidikaan Islam non formal seperti yang diterapkan di pondok pesantren salah satunya dengan kegiatan thariqah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang bagaimana implementasi kegiatan Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah dalam meningkatkan akhlak santri Pondok Psantren Tathmainnul Quluub Tamanwinangun Kebumen. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dalam bentuk deskripsi melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik aalisis data yang digunakan dalam penelitian ini berupa reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menujukkan bahwa pengimplementasian kegiatan Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah di Pondok Pesantren Tathmainnul Quluub Tamanwinangun Kebumen dilakukan secara rutin dan mampu meningkatkan akhlak santri baik bagi diri sendiri mapuan orang lain. Adapun metode peningkatan akhlak santri yang dilaksanakan melalui kegiatan Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah diantaranya metode keteladanan, pembiasaan, dan bergaul. Kata Kunci: Implementasi, Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah, Akhlak

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah, Akhlak
Subjects: 2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.1 Akhlak
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.34 Pendidikan Non Formal > 2x7.341 Pesantren
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: LULU' MA'LUFAH AHMAD sdr
Date Deposited: 02 Jun 2022 01:32
Last Modified: 02 Jun 2022 01:32
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13718

Actions (login required)

View Item View Item