PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA SD NEGERI KLUMPRIT 04 KECAMATAN NUSAWUNGU KABUPATEN CILACAP PADA MASA PANDEMI COVID-19

Vavi, Rohmatillah (2021) PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA SD NEGERI KLUMPRIT 04 KECAMATAN NUSAWUNGU KABUPATEN CILACAP PADA MASA PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, UIN PROFESOR KIAI HAJI SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (710kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Vavi rohmatillah_Pengaruh Kecerdasan Emosional Terhadap Kedisiplinan Siswa SD Negeri Klumprit 04 Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap Pada Masa Pandemi Covid-19.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Kecerdasan emosional yaitu kemempuan untuk memahami perasaan sendiri serta kemampuan untuk mengatur emosi secara efektif dalam kehidupan sendiri dan dalam hubungan dengan orang lain. Unsur dari kecerdasan emosional yaitu mengenali emosi diri, mengelola emosi diri, memotivasi diri, mengenali emosi orang (empati) dan membangun hubungan dengan orang lain. Kedisiplinan yaitu suatu keadaan yang dibentuk oleh suatu proses dan urutan perilaku yang menunjukkan cita-cita ketaatan, kesetiaan dan ketertiban. Disiplin siswa dipandang sebagai sarana untuk mencapai perilaku positif. Perilaku disiplin sangat penting untuk tumbuh kembang anak ke arah masa depan yang lebih cerah. Orang tua dan guru bertanggungjawab untuk menanamkan disiplin pada anak. Kedisiplinan disini yaitu kedisiplinan siswa pada masa pandemi COVID-19. Penelitian disini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional terhadap kedisiplinan siswa SD Negeri Klumprit 04 Kecamatan Nusawungu kabupaten Cilacap Pada Masa Pandemi COVID-19. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif menggunakan metode survei. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas I sampai VI SD Negeri Klumprit 04 Kecamatan Nusawungu kabupaten Cilacap yang berjumlah 84 siswa dengan mengambil sampel menggunakan tehnik Stratified Random Sampling dengan mengambil sampel sebanyak 30 siswa. Pengumpulan data yang digunakan ialah instrumen angket. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu rumus korelasi Spearman. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara kecerdasan emosional terhadap kedisiplinan siswa SD Negeri Klumprit 04 Kecamatan Nusawungu kabupaten Cilacap Pada Masa Pandemi COVID-19. Hal tersebut ditunjukan dengan besarnya nilai sig. 0.06 < 0,05 dan nilai (Correlation Coefficient) antara variabel kecerdasan emosional dan kedisiplinan siswa menunjukan nilai positif yakni +0,490. Maka disimpulkan bahwa arah hubungan yang “positif” antara kecerdasan emosional dengan kedisiplinan siswa, hubungan positif tersebut mengartikan jika kecerdasan emosional meningkat maka kedisiplinan siswa semakin meningkat pula. Kata kunci : Kecerdasan Emosional, Kedisiplinan Siswa, Masa Pandemi COVID-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kecerdasan Emosional, Kedisiplinan Siswa
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.8 Students
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sdri Vavi Rohmatillah
Date Deposited: 14 Dec 2021 02:12
Last Modified: 14 Dec 2021 02:12
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12237

Actions (login required)

View Item View Item