STRATEGI PENYELAMATAN PEMBIAYAAN BERMASALAH PADA PEMBIAYAAN MURABAḤAH DI BANK SYARIAH MANDIRI CABANG PURWOKERTO

Dwi, Laela Hilyatin and Nurjanah, Nurjanah (2016) STRATEGI PENYELAMATAN PEMBIAYAAN BERMASALAH PADA PEMBIAYAAN MURABAḤAH DI BANK SYARIAH MANDIRI CABANG PURWOKERTO. El Jizya (Jurnal Ekonomi Islam), 4 (1). ISSN 2579-6208

[img]
Preview
Text
document (6).pdf

Download (435kB) | Preview
Official URL: http://ejournal.uinsaizu.ac.id/index.php/eljizya/a...

Abstract

Dalam lembaga perbankan syariah, istilah pembiayaan bermasalah bukan sesuatu hal yang asing untuk didengar. Hampir semua lembaga perbankan baik konvensional maupun syariah mengalami hal tersebut. Oleh karena itu, masalah yang dihadapi sekarang ini adalah bagaimana menangani masalah tersebut, karena tidak sedikit lembaga perbankan yang terhambat laju pertumbuhannya bahkan harus terhenti kegiatan operasionalnya karena tidak dapat mengatasi masalah ini. Berkaitan dengan hal di atas, maka pihak perbankan syariah dituntut untuk memiliki strategi dalam menangani pembiayaan bermasalah yang dialami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang digunakan oleh Bank Syariah Mandiri Cabang Purwokerto dalam menyelamatkan pembiayaan bermasalah khususnya pada pembiayaan murabaḥah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yaitu dengan mendeskripsikan strategi yang digunakan oleh Bank Syariah Mandiri Cabang Purwokerto dalam menyelamatkan pembiayaan bermasalah khususnya pada pembiayaan murabaḥah. Dalam penelitian ini, sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Kemudian untuk teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya berkaitan dengan model analisis data yang digunakan ialah model analisis data yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman, yakni mereduksi data, menyajikan data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa secara umum, strategi yang digunakan oleh Bank Syariah Mandiri Cabang Purwokerto dalam menangani pembiayaan bermasalah ada dua, yakni stay strategy dan exit strategy. Namun, dalam tahap penyelamatan pembiayaan bermasalah, strategi yang digunakan adalah stay strategy.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Strategi, Penyelamatan, Restrukturisasi, Pembiayaan Bermasalah, Bank Mandiri Syariah Murabaḥah
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.2 Muamalah > 2x4.27 Bank (BMT)
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.7 Kredit
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Restu Umar Fauzi
Date Deposited: 05 Sep 2016 07:27
Last Modified: 09 Feb 2022 03:17
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1004

Actions (login required)

View Item View Item