Peran Konselor Dalam Penanganan Korban Penyalahgunaan Narkoba (Di Institusi Penerimaan Wajib Lapor Yayasan Pendidikan Islam Nurul Ichsan Al-Islami Purbalingga)

Zahroh, Umi (2020) Peran Konselor Dalam Penanganan Korban Penyalahgunaan Narkoba (Di Institusi Penerimaan Wajib Lapor Yayasan Pendidikan Islam Nurul Ichsan Al-Islami Purbalingga). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I PENDAHULUAN_BAB V PENUTUP_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Umi Zahroh_PERAN KONSELOR DALAM PENANGANAN KORBAN PENYALAHGU.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://repository.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Permasalahan penyalahgunaan narkoba telah menjadi keprihatinan nasional yang juga dialami oleh bangsa-bangsa lain di dunia. Dalam satu hari pasti kita mendengar adanya korban penyalahgunaan narkoba yang meninggal dunia. Korban penyalahgunaan narkoba tidak hanya terjadi di kota-kota besar, tetapi sudah sampai keseluruh pelosok nusantara. Hal ini semakin menuntut keseriusan semua pihak untuk bekerjasama dan terintegritas melakukan upaya penanganan korban penyalahgunaan narkoba. Konselor merupakan petugas yang lebih banyak berinteraksi langsung dengan korban penyalahgunaan narkoba Di Institusi Penerimaan Wajib Lapor Yayasan Pendidikan Islam Nurul Ichsan Al-Islami Purbalingga. Penelitian ini bermaksud mengetahui peran konselor dalam penanganan korban penyalahgunaan narkoba Di Institusi Penerimaan Wajib Lapor Yayasan Pendidikan Islam Nurul Ichsan Al-Islami Purbalingga. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (flied research) dengan mengambil lokasi penelitian di Desa Karangsari Kecamatan Kalimanah Kabupaten Purbalingga. Data-data dalam penelitian ini berupa data kualitatif yang berupa data primer dan data sekunder. Data-data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data-data yang sudah terkumpul kemudian dianalisis dengan metode analisi study kualitatif. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa konselor memiliki peran sebagai sahabat, motivator dan pembimbing, yang sangat penting dalam penanganan korban penyalahgunaan narkoba. Karena konselor adalah seorang yang membantu, memantau serta membimbing hingga korban penyalahgunaan narkoba bisa pulih dan menjalani hidup yang lebih baik lagi, dengan adanya asesmen, konseling dan monitoring.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Peran Konselor, Korban Penyalahgunaan Narkoba
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 158 Applied psychology > 158.3 Counseling and Interviewing
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 09 Mar 2020 03:00
Last Modified: 09 Mar 2020 03:00
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/7142

Actions (login required)

View Item View Item