IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MODEL PEMBELAJARAN SENTRA DI TK ISLAM TELADAN AL FATTAAH PURWOKERTO UTARA KABUPATEN BANYUMAS

Vani, Budiarti (2019) IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MODEL PEMBELAJARAN SENTRA DI TK ISLAM TELADAN AL FATTAAH PURWOKERTO UTARA KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img] Text
VANI BUDIARTI_IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (263kB) | Preview

Abstract

Berbagai macam model pembelajaran anak usia dini yang bisa diterapkan diantaranya yakni model pembelajaran area, model pembelajaan sudut, model pembelajaran kelompok, model pembelajaran klasikal dan model pembelajaran sentra. Model pembelajaran sentra merupakan model pembelajaran yang terpusat di sentra bermain. Karakteristik utamanya memberikan pijakan untuk membangun konsep aturan, ide dan pengetahuan anak serta konsep bermain. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan pendekatan saintifik dalam model pembelajaran sentra di TK Islam Teladan Al Fattaah Purwokerto Utara Kabupaten Banyumas yang meliputi langkah-langkah saintifik itu sendiri yang meliputi 5M yaitu: Mengamati, Menanya, Mengumpulkan informasi, Menalar/Asosiasi, dan Mengkomunikasikan baik yang dilakukan oleh guru maupun oleh anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah Guru dan Murid di sembilan sentra yakni Sentra Match Fun, Sentra Bahasa, Sentra Musik dan Olah Tubuh, Sentra Peran, Sentra Ibadah, Sentra Sains, Sentra Balok, Sentra Seni dan Proyek serta Sentra Lift Skill. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu pedoman observasi kelengkapan RPP guru, pedoman observasi pembelajaran, dan pedoman wawancara kepala sekolah dan guru. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis yang meliputi reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Pengujian keabsahan data dilakukan dengan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran menggunakan sentra disesuaikan dengan situasi dan kondisi disetiap sentra dalam RPPH. Komponen RPPH yang disusun guru sudah lengkap. Guru dalam melaksanakan pembelajaran berbasis pendekatan saintifik dalam model pembelajaran sentra sudah menerapkan kelima langkah-langkah pendekatan saintifik sesuai panduan Kemendikbud. Proses pembelajaran dimulai dari kegiatan pendahuluan dilanjutkan kegiatan inti yaitu melaksanakan langkah-langkah saintifik nyang meliputi kegiatan mengamati, menanya, mengumpulkan informasi/mencoba, menalar/mengolah informasi, dan mengkomunikasikan, serta diakhiri dengan kegiatan penutup. Adapun kendala yang dihadapi yakni keterbatasan waktu, media,alat dan bahan serta kemampuan guru dalam persiapan pembelajaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pendekatan Saintifik, Model Pembelajaran Sentra
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Methods of Instruction and Study > 371.36 Project Methods
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 12 Dec 2019 01:21
Last Modified: 12 Dec 2019 01:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6780

Actions (login required)

View Item View Item