PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM POKOK BAHASAN IMAN KEPADA MALAIKAT MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF GROUP INVESTIGATION PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI 2 DAWUHAN KECAMATAN PADAMARA KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Ristiani, Deny (2019) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM POKOK BAHASAN IMAN KEPADA MALAIKAT MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF GROUP INVESTIGATION PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI 2 DAWUHAN KECAMATAN PADAMARA KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (439kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DENY RISTIANI_PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM POKOK BAHASAN IMAN .pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (14kB)
Official URL: http://repository.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV melalui model pembelajaran kooperatif group investigation mata pelajaran Pendidikan Agama Islam pokok bahasan iman kepada malaikat di SDN 2 Dawuhan Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalingga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan yang mengacu pada model Penelitian Tindakan Kelas terdiri dari dua siklus yang meliputi empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Analisis data menggunakan data kuantitatif dan kualitatif. Analisis data kuantitatif dengan statistik deskriptif yaitu membandingkan hasil yang diperoleh dari siklus pertama dan siklus kedua. Sedangkan analisis data kualitatif dengan cara menganalisis data dari hasil catatan lapangan dan wawancara selama penelitian dengan langkah-langkah. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar melalui penerapan model pembelajaran kooperatif group investigation, dapat dibuktikan dengan rata-rata skor ketuntasan nilai sebelum tindakan sebesar 36.36%. Dan hasil tes rata-rata siswa selama proses pembelajaran dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan. Hasil belajar siswa yang ditunjukkan dengan nilai yang mereka peroleh dalam tes evaluasi siklus I dan II mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Jika pada siklus I ketuntasan siswa hanya 60.61 % menjadi 87.88 % pada siklus II.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: prestasi belajar, kooperatif group investigation, penelitian tindakan kelas.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Methods of Instruction and Study > 371.36 Project Methods
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 04 Nov 2019 03:21
Last Modified: 04 Nov 2019 03:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6364

Actions (login required)

View Item View Item