PEMBIASAAN PERILAKU RELIGIUS SISWA DI MTs NEGERI GOMBONG KABUPATEN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Veni, Muharomah (2016) PEMBIASAAN PERILAKU RELIGIUS SISWA DI MTs NEGERI GOMBONG KABUPATEN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
VENI MUHAROMAH_PEMBIASAAN PERILAKU RELIGIUS SISWA DI MTs NEGERI GOMBONG KABUPATEN KEBUMEN TAHUN .PDF
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pembiasaan merupakan cara yang efektif untuk menanamkan nilai-nilai positif ke dalam diri siswa baik dari segi kognitif, afektif dan juga psikomotorik. Selain itu pembiasaan juga dinilai sebagai cara yang efektif dalam mengubah kebiasaan negatif seseorang menjadi kebiasaan yang positif. Banyak kita jumpai seseorang berperilaku hanya karena kebiasaan semata-mata dalam kehidupaannya. Oleh karena itu siswa yang berada di lembaga sekolah terutama mereka yang berada di jenjang sekolah menengah pertama (SMP) perlu sekali dibiasakan untuk berperilaku religius. Perilaku religius yang berbentuk aktualisasi diri siswa sangat tepat jika menggunakan metode pembiasaan. Karena dengan pembiasaan akan mempermudah kita dalam mengajarkan kepada peserta didik bagaimana berperilaku yang sesuai dengan ajaran Islam yang pada akhirnya akan melahirkan kebiasaan religius dalam diri peserta didik. Misalnya salah satu pembiasaan yang dilakukan MTs Negeri Gombong yaitu pembiasaan 3S (Senyum Salam Sapa). Pembiasaan ini akan mengajarkan siswa secara tidak langsung tentang sopan santun seorang siswa kepada gurunya/kepada orang yang lebih tua. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana pelaksanaan pembiasaan perilaku religius siswa di MTs Negeri Gombong. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Untuk memperoleh data-data yang diperlukan, penulis menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk pelaksanaan pembiasaan perilaku religius siswa di MTs negeri Gombong Tahun pelajaran 2015/2016 diantaranya yaitu 3S (Senyum Salam Sapa), pembiasaan tadarus Al-Qur’an, hafalan juz ‘amma, pembacaan naz}}}}}am Asma>> al-Husna, shalat Z}uhur berjama’ah, istighosah, jum’at infaq, jum’at bersih, puasa sunnah, PHBI dan pesantren kilat. Faktor yang mendukung kegiatan pembiasaan ini yaitu semua komponen madrasah ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan pembiasaan ini, sedangkan faktor yang menghambat pelaksanaan pembiasaan ini yaitu pengaruh teman, perbedaan individu dalam membaca Al-Qur’an dan latar belakang keluarga. Solusi yang diupayakan untuk mengatasi hambatan tersebut yaitu dengan melakukan pendekatan kepada siswa secara personal, mengadakan pelajaran BTQ, dan juga meningkatkan hubungan madrasah dengan orang tua siswa untuk mengevalusi keberhasilan pembiasaan yang dilaksanakan madrasah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembiasaan, Perilaku Religius
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 12 Jul 2016 03:01
Last Modified: 12 Jul 2016 03:01
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/439

Actions (login required)

View Item View Item