Oleh : Khamdan, NIM: 102338122 (2016) PELAKSANAAN EVALUASI PEMBELAJARAN AL QUR’AN HADITS DI MI MUHAMMADIYAH ARENAN KALIGONDANG PURBALINGGA. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.
|
Text
Cover, Bab I, V, Daftar Pustaka.pdf Download (328kB) | Preview |
|
![]() |
Text
KHAMDAN_PELAKSANAAN EVALUASI PEMBELAJARAN AL QUR’AN HADITS DI MI MUHAMMADIYAH ARENAN KALIGONDANG PURBALINGGA.pdf Restricted to Registered users only Download (585kB) |
Abstract
Evaluasi pembelajaran merupakan suatu hal yang harus dilakukan dalam setiap pembelajaran. Hal ini digunakan untuk mengukur tingkat kemampuan siswa dalam menyerap pelajaran. Oleh sebab itu evaluasi mutlak dilaksanakan oleh para pendidik. Mata pelajaran Al Qur’an Hadits merupakan mata pelajaran yang digunakan untuk mengetahui kepribadian muslim yang beriman dan bertaqwa oleh sebab itu maka perlu adanya alat ukur yang berfungsi sebagai penilaian, sudah sejauh mana kadar pemahaman anak didik terhadap materi pelajaran (kognitif) disamping itu juga untuk mengetahui tingkat perubahan anak didik terhadap afektif dan psikomotornya. Atas dasar inilah penulis melakukan penelitian lapangan untuk mengetahui Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran Al Qur’an Hadits di MI Muhammadiyah Arenan Kaligondang Purbalingga. Oleh sebab itu, dalam skripsi ini ada beberapa rumusan permasalahan yang menjadi fokus penelitian yaitu: “Bagaimanakah Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran Al Qur’an Hadits di MI Muhammadiyah Arenan Kaligondang Purbalingga, mulai dari Perencanaan, Pelaksanaan dan Pengolahannya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan deskriptif kualitatif Untuk mendapatkan data dengan jelas penulis menggunakan metode observasi, wawancara/interview, dan dokumentasi. Sedangkan dalam menganalisis data penulis menggunakan model Miles and Huberman . Penelitian yang penulis lakukan berlokasi di MI Muhammadiyah Arenan yang terletak di Desa Areanan RT 03 RW 03 Kecamatan Kaligondang Kabupaten Purbalingga. Objek penelitian ini adalah Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran Al Qur’an Hadits di MI Muhammadiyah Arenan Kaligondang Purbalingga. Adapun subjek penelitian adalah Guru Mata Pelajaran Al Qur’an Hadits di MI Muhammadiyah Arenan. Hasil dari penelitian dengan metode analisis deskriptif kualitatif yang dilakukan oleh penulis dapat ditarik kesimpulan bahwa: Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran Al Qur’an Hadits di MI Muhammadiyah Arenan dalam pelaksanaan evaluasi. guru tersebut tidak hanya menekankan pada prosedur evaluasinya saja, tetapi juga menekankan pada prinsip dan tujuan evaluasi. Dalam pelaksanaan evaluasi pembelajaran Al Qur’an Hadits mereka melakukan 3 tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan, dan pengolahan. Kata Kunci : Evaluasi Pembelajaran, Mata Pelajaran Al Qur’an Hadits
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Teachers and Teaching 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education 300 Social sciences > 370 Education > 377 Schools and religion |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Lc. M.Hum Nurrohim Nurrohim |
Date Deposited: | 30 Jun 2016 02:12 |
Last Modified: | 30 Jun 2016 02:12 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/405 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |