PENGARUH KEAKTIFAN DALAM KEGIATAN KEPRAMUKAAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V MI DARUL HIKMAH BANTARSOKA KECAMATAN PURWOKERTO BARAT

Sofiana, Mantiq (2017) PENGARUH KEAKTIFAN DALAM KEGIATAN KEPRAMUKAAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V MI DARUL HIKMAH BANTARSOKA KECAMATAN PURWOKERTO BARAT. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (790kB) | Preview
[img] Text
SOFIANA MATIQ_PENGARUH KEAKTIFAN DALAM KEGIATAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari keaktifan dalam kegaiatan Kepramukaan. Pada dasarnya melalui kegiatan kepramukaan dapat melatih siswa agar memiliki kepribadian yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin. Dalam kegiatan kepramukaan terdapat area pengembangan peserta didik kepramukaan, Gerakan Pramuka dalam perkembangannya berupaya memenuhi standar kurikulum pendidikan berupa syarat kecakapan umum dan khusus dimana area pengembangan dibagi menjadi lima yakni: area pengembangan spiritual, area pengembangan emosional, area pengembangan sosial, area pengembangan intelektual, area pengembangan fisik. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh keaktifan dalam kegiatan kepramukaan terhadap hasil belajar siswa di sekolah dan seberapa besarnya pengaruh tersebut. Penelitian yang penulis lakukan adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kuantitatif, untuk meneliti populasi tertentu. Objek penelitian ini adalah keaktifan dalam kegiatan kepramukaan siswa MI Darul Hikmah Bantarsoka, populasi penelitian ini adalah 66 siswa-siswi dari kelas Va dan Vb. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dengan jumlah 22 item soal, wawancara, dan observasi. Sedangkan teknik analisis data dengan menggunakan analisis regresi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh data R square yaitu 0,361 yang berarti bahwa ada sebesar 36,1% pengaruh keaktifan dalam kegiatan kepramukaan terhadap hasil belajar siswa kelas V MI Darul Hikmah Bantarsoka kecamatan Purwokerto Barat. Hasil regresi diperoleh hasil Y= 65,519 + 0,250 X yang berarti bahwa jika tidak ada kenaikan nilai dari variabel X atau X=0, maka nilai variabel Y adalah 65,519. Koefisien regresi sebesar 0,250 menyatakan bahwa setiap penambahan (karena tanda “+”) satu nilai pada variabel X (Keaktifan dalam kegiatan Kepramukaan) akan memberikan kenaikan pada variabel Y (hasil belajar) sebesar 0,250.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Keaktifan dalam kegiatan Kepramukaan, Hasil Belajar
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr. lutfie MZ
Date Deposited: 25 Jul 2017 03:48
Last Modified: 25 Jul 2017 03:48
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2495

Actions (login required)

View Item View Item