ASPEK-ASPEK ILMU BAYAN DALAM QASHIDAH AL-BURDAH KARYA IMAM AL-BUSHIRI DAN ALTERNATIF PEMBELAJARANNYA

MUSTOIFAH, NIM. 1323302017 (2017) ASPEK-ASPEK ILMU BAYAN DALAM QASHIDAH AL-BURDAH KARYA IMAM AL-BUSHIRI DAN ALTERNATIF PEMBELAJARANNYA. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (478kB) | Preview
[img] Text
MUSTOIFAH_ASPEK-ASPEK ILMU BAYAN DALAM QASHIDAH AL-BURDAH KARYA IMAM AL-BUSHIRI DAN ALTERNATIF PE.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Ilmu Bayan sebagai turunan dari Ilmu Balaghah merupakan pembelajaran sastra Arab. Ilmu Bayan merupakan suatu ilmu dimana dengannya dapat diungkapkan suatu makna dalam ungkapan yang bermacam-macam dan susunan yang beda-beda, namun tetap jelas dan sesuai dengan situasi dan kondisi. Belakangan, pembelajaran Ilmu Bayan ini mengalami kejenuhan. Pasalnya, pembelajaran Ilmu Bayan yang notabene ilmu sastra ini disampaikan dengan metode yang monoton serta contoh-contoh klasik yang dari tahun ke tahun tetap sama. Alternatif pembelajaran Ilmu Bayan menjadi solusi terbaik yang sangat diharapkan dalam proses pembelajaran. Alternatif pembelajaran tersebut antara lain berguna untuk menambah variasi pembelajaran agar siswa tidak mengalami kejenuhan dalam belajar serta menciptakan suasana belajar yang lebih kondusif serta menyenangkan. Metode penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah metode Content Analysis (Analisis Isi). Penulis mengupas 160 bait syair Qashidah al-Burdah karya Imam al-Bushiri, yang mencakup syair, makna syair serta penjelasan aspek Ilmu Bayan yang terkandung di dalamnya. Berdasarkan hasil penelitian terhadap syair Qashidah al-Burdah ini, terdapat aspek Tasybihsebanyak 40 bait, Majazsebanyak 53 bait, Kinayahsebanyak 14 bait, dan selebihnya merupakan kalimat biasa yang tidak mengandung ketiganya. Selanjutnya, beberapa alternatif pembelajaran yang dapat diterapkan di sekolah, yaitu melalui metode bernyanyi, musikalisasi puisi dan drama. Ketiganya dapat disampaikan dengan contoh-contoh yang terdapat dalam syair Qashidah al-Burdah karya Imam al-Bushiri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Ilmu Bayan, Qashidah al-Burdah, Tasybih, Majaz, Kinayah
Subjects: 400 Language > 490 Other languages > 492 Afro-Asiatic languages Semitic > 492.72 Tata Bahasa Arab > 492.727 Pendidikan Tata Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 20 Jul 2017 06:37
Last Modified: 20 Jul 2017 06:37
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2471

Actions (login required)

View Item View Item