PENGELOLAAN GERAKAN SEDEKAH GEROBAK NASI BUNGKUS DI KOTA PURWOKERTO

Rizki, Faradila (2023) PENGELOLAAN GERAKAN SEDEKAH GEROBAK NASI BUNGKUS DI KOTA PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
RIZKI FARADILA_PENGELOLAAN GERAKAN SEDEKAH GEROBAK NASI BUNGKUS DI KOTA PURWOKERTO.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Komunitas sahabat sedekah bersama merupakan salah satu lembaga pelayanan kemasyarakatan yang begerak dalam bidang kegamaan yaitu melalui gerakan sedekah. Komunitas ini termasuk komunitas yang memegang prinsip yang kuat. Walaupun terkendala oleh beberapa anggota yang tidak berdomisili di wilayah Purwokerto tetapi kegiatan bersedekah berjalan dengan lancar hingga sekarang. Adanya perkembangan teknologi dan informasi yang sangat membantu aktivitas kegiatan sedekah dalam pendanaan dan kepentingan yang lainnya. Jadi, penulis ingin mengetahui pengelolaan gerakan sedekah gerobak nasi bungkus di kota Purwokerto yang diterapkan oleh komunitas sahabat sedekah bersama Purwokerto. Dalam penelitian mengenai pengelolaan gerakan sedekah gerobak nasi bungkus di kota Purwokerto ini, penulis menggunakan teori dari Georgy R. terry mengenai fungsi manajemen yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, serta evaluasi yang bertujuan untuk mengetahui dan mengukur apakah kegiatan tercapai dan sesuai dengan tujuan. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif (field research). Metode pengumpulan data yang diguanakan penulis yaitu dengan wawancara terstruktur dengan founder komunitas, takmir masjid al falah Pliken, penerima sedekah dari kalangan mahasiswa, penerima sedekah dari kalangan masyarakat, donatur tetap pengisi gerobak nasi bungkus. observasi juga terlibat pada kegiatan di pesantren serta adanya dokumentasi dalam mendapatkan informasi melalui wawancara yang medukung keaslian data. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam mengelola gerobak nasi bungkus di kota Purwokerto yang diterapkan oleh komuitas sahabat sedekah bersama Purwokerto sudah menerapkan fungsi manajemen yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan serta pengevaluasian. Dalam penerapan teori manajemen pengelolan gerobak sedekah nasi bungkus sudah sesuai dengan fungsi-fungsi yang terapkan. Meskipun banyak kekurangan yang perlu diperbaiki ketika menerapkan teori manajemen dalam kegiatan sedekah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Manajemen, Gerakan Sedekah, Komunitas Sahabat Sedekah Bersama Purwokerto
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Dakwah > Manajemen Dakwah
Depositing User: RIZKI FARADILA sdri
Date Deposited: 29 May 2023 02:30
Last Modified: 29 May 2023 02:30
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/19397

Actions (login required)

View Item View Item