NILAI-NILAI PENDIDIKAN AKHLAK DALAM SYAIR LAGU ANAK-ANAK CIPTAAN IBU SUD

NOFIYA DWI PANGESTI, 102331038 (2014) NILAI-NILAI PENDIDIKAN AKHLAK DALAM SYAIR LAGU ANAK-ANAK CIPTAAN IBU SUD. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text
NOFIYA DWI PANGESTI_NILAI-NILAI PENDIDIKAN AKHLAK DALAM SYAIR LAGU ANAK-ANAK CIPTAAN IBU SUD.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Untuk menjadikan manusia yang berakhlak mulia, diperlukan konsep pendidikan yang tidak sekadar menjadikan peserta didik tahu, melainkan bagaimana pendidikan itu bisa membuat peserta didik mau mengaplikasikan apa yang diperoleh dalam kehidupannya, maka pendidikan yang semacam itulah, yang kemudian dinamakan pendidikan akhlak, dengan mendasarkan pendidikan kepada Tuhan, sesama manusia dan Lingkungan. Nilai di dalam syair lagu, khususnya nilai pendidikan akhlak, sering dijadikan perbincangan, namun sayangnya tidak banyak yang menuangkannya dalam buku. Secara normatif-konseptual, pendidikan akhlak didasarkan pada pada Rasulullah SAW. sebagaimana tercantum dalam ayat dan hadits sebagai berikut: “Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan Dia banyak menyebut Allah.”(QS. Al-Ahzab: 21) “Tidak ada yang paling memberatkan timbangan amal kebajikan pada hari kiamat selain akhlak yang mulia. (HR. Bukhari Muslim) Dengan melihat latar belakang di atas maka yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah nilai-nilai pendidikan akhlak apa saja yang terkandung dalam syair lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), sumber data yang digunakan terdiri dari sumber data primer yang digunakan peneliti yaitu buku Ketilang yang ditulis oleh Ibu Sud, buku Sumbangsihku bagi ibu pertiwi I & II, buku Hafalan lagu anak-anak yang disunting oleh Defrika, kaset VCD 14 Lagu Bermain Karya Ibu Sud, 25 lagu & play songs Taman Kanak-kanak VOL. 1, dan Lagu Anak-anak sepanjang masa dan sumber data sekunder yaitu berupa buku-buku, artikel-artikel dan literatur-literatur yang relevan dengan penelitian ini untuk memperkuat pendapat dan melengkapi hasil penelitian yaitu tentang nilai-nilai pendidikan akhlak dan syair lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud. Hasil dari penelitian tentang Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam syair lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud terbagi menjadi 2, pertama Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Sesama Manusia yang meliputi a. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Diri Sendiri, lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; 1) Waktu Sekolah Usai, 2)Teka-Teki, b. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Orangtua, lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; 1) Pergi Belajar 2) Kasih Ibu, c. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Orang yang Lebih Tua, lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; Pergi Belajar, d. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Teman, Lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; 1) Pergi Belajar 2) Menanam Jagung. kedua Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Lingkungan yang meliputi; a. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Alam, lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; 1) Menanam Jagung 2) Lihat Kebunku, b. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Kepada Negara, lagu anak-anak ciptaan Ibu Sud yang masuk dalam kategori ini adalah; 1) Tanah Airku 2) Anak Kuat 3) Desaku 4) Mari Beramai-Ramai Ke Laut Kata kunci : Pendidikan akhlak, syair lagu, anak-anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Indah Wijaya Antasari
Date Deposited: 15 Dec 2016 04:23
Last Modified: 15 Dec 2016 04:23
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1899

Actions (login required)

View Item View Item