HUBUNGAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DIVISI FUNDRISING DENGAN KEPUASAN PELANGGAN (DONATUR ZAKAT) DI LAZISMU BANYUMAS

ROMI, ZARIDA (2023) HUBUNGAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DIVISI FUNDRISING DENGAN KEPUASAN PELANGGAN (DONATUR ZAKAT) DI LAZISMU BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
REVISI FINAL SKRIPSI ROMI ZARIDA.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh komunikasi interpersonal antara divisi fundrising dengan kepuasan pelanggan (donatur zakat) di Lazismu Banyumas. Divisi fundrising sebagai salah satu garda terdepan dari Lazismu Banyumas dalam menghadapi para donatur zakat tidak terlepas dari sebuah komunikasi. Di Lazismu Banyumas komunikasi interpersonal yang ada menjadi objek penelitian penulis, khususnya dalam berhubungan dengan para donatur zakat. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 52 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dengan menggunakan analisis korelasi product moment. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa 1) hasil perhitungan yang diperoleh rxy sebesar 0,751 atau (rxy = 0,751). 2) Hasil yang ditemukan yaitu (rxy = 0,751) kemudian dikonsultasikan dengan nilai r tabel (rt) yang terdapat pada tabel product moment. Hal tersebut dapat diketahui dengan menggunakan uji taraf signifikan yakni 5% dan 1%. 3) dari hasil uji taraf signifikan 5% ternyata rxy lebih besar dari nilai r tabel atau (0,751 > 0,273), dan dari taraf signifikan 1% diperoleh hasil yang sama, yaitu nilai rxy lebih besar dari nilai r tabel atau (0,751 > 0,230). 4) nilai rxy sebesar 0,751 berada diantara 0,60-0,799 dan dikonsultasikan dengan ukuran kuat lemahnya hubungan maka terdapat hubungan yang kuat atau tinggi. Dengan demikian hipotesis alternatif (Ha) yang penulis ajukan diterima kebenarannya. Atau dengan kata lain terdapat hubungan yang kuat atau tinggi antara komunikasi interpersonal divisi fundrising dengan kepuasan donatur zakat di Lazismu Banyumas. Jadi komunikasi interpersonal akan semakin baik apabila tiga hal ini berjalan dengan baik didalam sebuah proses komunikasi interpersonal, yaitu percaya, sikap supportif, dan sikap terbuka. Maka semakin tinggi hasil yang diperoleh maka akan semakin baik hubungan komunikasi interpersonal dengan para donatur zakat di Lazsimu Banyumas. Kata Kunci : Komunikasi Interpersonal dan Kepuasan Donatur

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal dan Kepuasan Donatur
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.3 Islam dan Ilmu Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Sdr Romi Zarida
Date Deposited: 31 Jan 2023 03:31
Last Modified: 31 Jan 2023 03:31
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/17819

Actions (login required)

View Item View Item