PENGUATAN MATERI MATA PELAJARAN AL QUR’AN HADITS DI MTs AL FATAH BANJARNEGARA TAHUN AJARAN 2013/2014

Khusnul Khotimah, 072338122 (2015) PENGUATAN MATERI MATA PELAJARAN AL QUR’AN HADITS DI MTs AL FATAH BANJARNEGARA TAHUN AJARAN 2013/2014. Skripsi thesis, IAIN.

[img] Text
KHUSNUL KHOTIMAH_ MATERI MATA PELAJARAN AL QUR’AN HADITS DI MTs AL FATAH BANJARNEGARA TAHUN AJARAN 2013-2014.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
COVER, BAB I, BAB V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Mempelajari Al-Qur’an dan Hadits menjadi kewajiban bagi kaum muslim. Keduanya merupakan sumber hukum agama Islam. Begitu pula dalam pendidikan Islam sangat menganjurkan kaum muslim untuk mempelajari dan mengamalkan Al-Qur’an dan Hadits agar dapat memiliki kepribadian seorang muslim. Pengetahuan dan pemahaman tersebut dapat di peroleh pada pembelajaran Al- Qur’an Hadits di beberapa madrasah. Dalam hal ini MTs Al-Fatah Banjarnegara mempunyai tujuan untuk memberikan kemampuan dasar bagi peserta didik dalam membaca, menulis, membiasakan dan menggemari Al-Qur’an Hadits. Permasalahan yang hendak dikaji dalam penelitian ini adalah Bagaimana proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara, penguatan materi mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara tahun ajaran 2013/2014. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara yang mana di dalamnya terdapat beberapa problem yang harus dihadapi serta sejauh mana usaha untuk mengatasi beberapa problem tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil latar MTs Al-Fatah Banjarnegara. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan pola pikir diduktif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) pembelajaran Al-Qur'an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara antara lain bertujuan agar siswa dapat membaca Al-Qur’an sesuai dengan kaidah ilmu tajwid dengan menggunakan metode Qiroati. (2) Problematika yang ada dalam pembelajaran Al-Qur'an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara di antaranya adalah siswa kurang mampu dalam membaca Al- Qur’an sesuai dengan kaidah ilmu tajwid karena latar belakang lulusan siswa yang heterogen, belum diadakan penataran bagi guru Al-Qur’an Hadits dan sarana/ alat pembelajaran yang masih terbatas. (3) Usaha-usaha untuk menguatkan materi mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara tahun ajaran 2013/2014 dan mengatasi problematika dalam pembelajaran Al-Qur'an Hadits di MTs Al-Fatah Banjarnegara diantaranya dengan mengadakan kebijakan program Qur’anisasi artinya berusaha menciptakan madrasah yang Qur’ani seperti pada kegiatan Qiroati dan tadarus bagi seluruh siswa dan guru, diadakan diklat cara membaca dan mengajarkan Al-Qur’an dengan baik dan benar, serta pihak sekolah akan menambah perangkat atau sarana dan prasarana yang mendukung pembelajaran Al-Qur’an Hadits di kelas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penguatan – Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadits
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.331 Tsanawiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 04 Nov 2016 06:58
Last Modified: 08 Aug 2022 03:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1476

Actions (login required)

View Item View Item