KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU MI NURUL ULUM GAMBUHAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2014/2015

SUYONO, NIM. 082338083 (2015) KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU MI NURUL ULUM GAMBUHAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img] Text
SUYONO_KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU MI NURUL ULUM GAMBUHAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2014-2015.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Cover, Bab I, Bab V, Daftar Pustaka.pdf

Download (886kB) | Preview

Abstract

Guru merupakan salah satu komponen pendidikan yang sangat menentukan tercapai atau tidaknya tujuan pendidikan. Beberapa ahli pendidikan mengatakan bahawa tujuan akhir dari pendidikan adalah untuk menjadikan manusia berakhlak mulia. Oleh karena itu, untuk mencapai tujuan tersebut, kompetensi kepribadian sangat penting untuk dimiliki oleh setiap guru. Sebagai seorang guru harus memiliki kompetensi kepribadian yang baik dan mampu untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kompetensi kepribadian guru MI Nurul Ulum Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang tahun pelajaran 2014/2015. Penelitian yang penulis lakukan adalah penelitian lapangan (field research) yaitu suatu study empiris dengan cara terjun langsung di lapangan penelitian terhadap fenomena-fenomena yang terjadi dalam lokasi penelitian, yakni terhadap kompetensi kepribadian guru MI NurulUlum Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang. Penelitian ini bersifat kuantitatif karena pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian dan analisis data bersifat kuantitatif statistik. Lokasi penelitian adalah MI Nurul Ulum Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang dengan subjek utama penelitian adalah guru-guru yang berjumlah 10 orang ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kompetensi kepribadian guru MI Nurul Ulum Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket,observasi, dokumentasi dan wawancara. Dari hasi lanalisis data, maka dapat disimpulkan bahwa kompetensi kepribadian guru MI Nurul Ulum Gambuhan sangat kompeten sesuai dengan kompetensi kepribadian guru yang ada dalam Permendiknas No. 16 Tahun 2007.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Guru, Kompetensi, Kepribadian
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3201 Pengajaran dan Staf Pengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Restu Umar Fauzi
Date Deposited: 03 Oct 2016 03:18
Last Modified: 03 Oct 2016 03:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1294

Actions (login required)

View Item View Item