IMPLEMENTASI REWARD DAN PUNISHMENT PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS 3 DI SD NEGERI PURWOSARI KECAMATAN BATURRADEN KABUPATEN BANYUMAS

Ovi Dwi, Narfanti (2021) IMPLEMENTASI REWARD DAN PUNISHMENT PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS 3 DI SD NEGERI PURWOSARI KECAMATAN BATURRADEN KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof.K.H.Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (383kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Ovi Dwi Narfanti_Implementasi Reward dan Tematik kelas 3 di SD Negeri Purwosari Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas.pdf

Download (900kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran tematik saat ini diberikan secara online. Keadaan tersebut membuat pendidik harus memilih langkah dalam pembelajaran yang tepat dan menarik perhatian peserta didik, salah satunya ialah reward dan punishment Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi reward dan punishment pada pembelajaran tematik kelas 3 di SD Negeri Purwosari Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif . Lokasi yang diteliti adalah SD Negeri Purwosari, dengan subjek penelitian meliputi guru kelas 3, peserta didik kelas 3, dan orang tua peserta didik kelas 3. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui observasi atau pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data dianalisis dengan model Miles dan Huberman yakni reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian tentang implementasi reward dan punishment pada pembelajaran tematik kelas 3 di SD Negeri Purwosari Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas yaitu pendidik memberikan reward berupa materi (benda), perhatian, fisik (gerakan anggota tubuh), dan tanda penghargaan. Sedangkan punishment yang diberikan berupa teguran atau peringatan pengurangan nilai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Reward dan Punishment, Pembelajaran Tematik, Sekolah Dasar
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: OVI DWI NARFANTI
Date Deposited: 03 Dec 2021 07:49
Last Modified: 03 Dec 2021 07:49
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12218

Actions (login required)

View Item View Item