PENERAPAN BAHASA JAWA KRAMA DALAM MEMBENTUK SIKAP SOPAN SANTUN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH KROYA CILACAP

Dewi, Masithoh (2021) PENERAPAN BAHASA JAWA KRAMA DALAM MEMBENTUK SIKAP SOPAN SANTUN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH KROYA CILACAP. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB 1_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (420kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DEWI MASITHOH_PENERAPAN BAHASA JAWA KRAMA DALAM MEMBENTUK SIKAP SOPAN SANTUN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH KROYA CILACAP.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembangan zaman yang semakin modern ini tentu saja tidak semuanya membawa dampak positif, khususnya dalam perkembangan budaya lokal. Semakin berkembangnya budaya nasional maka akan semakin sedikit anak yang memahami kebudayaan lokal. Bahasa Jawa krama merupakan budaya lokal yang digunakan oleh orang Jawa dalam berkomunikasi, bahasa Jawa krama memiliki peran sebagai sarana untuk mengenalkan nilai-nilai luhur dan sikap sopan santun. Hal ini sesuai dengan teori Relativisme bahwa bahasa merupakan cerminan budaya. Menurut teori Relativisme bahwa bahasa dapat menciptakan realitas bagi manusia sebagai bentuk ekspresi manusia dengan lingkungannya, dan ciri-ciri dalam bahasa tersebut akan tercermin melalui sikap dan budaya penuturnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan bahasa Jawa krama dalam membentuk sikap sopan santun di Pondok Pesantren Al-Hidayah Kroya Cilacap. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, sumber data digali dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah itu data yang sudah diperoleh dianalisis dengan mereduksi data, penyajian data dan membuat kesimpulan. Temuan penelitian ini adalah bahwa bahasa dapat mempengaruhi pemikiran serta perilaku seseorang, begitu juga dengan penerapan bahasa Jawa krama di pondok pesantren Al-Hidayah Kroya dapat membentuk sikap sopan santun santri menjadi lebih sopan dalam berkomunikasi dengan lawan bicaranya terutama orang yang lebih tua. Karena di dalam bahasa Jawa krama memiliki unggah-ungguh atau tingkatan bahasa. Ada beberapa metode yang digunakan untuk menerapkan bahasa Jawa krama dalam membentuk sikap sopan santun santri di pondok pesantren Al-Hidayah Kroya, yaitu dengan metode pembiasaan, keteladanan, nasihat dan hukuman. Kata kunci: Relativisme, bahasa Jawa krama, budaya, sopan santun

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Relativisme, bahasa Jawa krama, budaya, sopan santun.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
400 Language > 407 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Dewi Masithoh sdri
Date Deposited: 16 Aug 2021 04:59
Last Modified: 16 Aug 2021 04:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/10848

Actions (login required)

View Item View Item