ANALISIS FAKTOR GENDER DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SMP AL-IRSYAD AL-ISLAMIYYAH PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMAS

Jessi, Noviana Umanza (2021) ANALISIS FAKTOR GENDER DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SMP AL-IRSYAD AL-ISLAMIYYAH PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (242kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Jessi Noviana Umanza_Analisis Faktor Gender Dalam Pembelajaran Matematika di SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh fenomena ketidakadilan dan ketidaksetaraan berdasarkan perbedaan jenis kelamin sosial (gender), masih adanya anggapan masyarakat bahwa wanita tidak bebas duduk di bangku sekolah. Oleh karena itu, perlu adanya perubahan proses pembelajaran matematika yang memperhatikan aspek perbedaan jenis kelamin sehingga siswa laki- laki dan perempuan tidak lagi takut atau cemas dalam pelajaran matematika. SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto menyadari betapa kaum perempuan sangatlah berperan dalam membangun generasi bangsa dan agama demi tercapainya kehidupan yang sejahtera tanpa memandang perbedaan terutama gender, sehingga tidak terjadi lagi ketidaksetaraan gender dalam pembelajaran matematika. Tujuan dari peneitian ini adalah untuk menganalisis adanya faktor Gender dalam pembelajaran matematika di SMP Al-Irsyad Al-islamiyyah Purwokerto kabupaten Banyumas. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research). Adapun pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian adalah Guru matematika SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto, siswa laki-laki dan perempuan kelas IX SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Persepsi kesetaraan gender yang dipahami guru dan siswa SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto menganut aliran atau teori Nature, (2) Adanya bias gender didalam pembelajaran matematika di SMP Al-Irsyad Al-islamiyyah Purwokerto, (3) Terdapat pengaruh adanya faktor gender dalam pembelajaran matematika di SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto dilihat dari; Siswa laki-laki dan perempuan dalam Prestasi akademik, Perbedaan perilaku anak laki-laki dan perempuan di sekolah, Dampak perlakuan guru terhadap pola perilaku siswa laki-laki dan siswa perempuan, Perbedaan perlakuan guru pada tingkat sekolah menengah, hukuman yang diberikan guru di sekolah menengah terhadap siswa laki-laki dan siswa perempuan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Gender, Analisis, Pembelajaran Matematika
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction
500 Natural sciences and mathematics > 507 Education, research, related topics
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 510.7 Pendidikan Matematika
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 515 Analysis
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: JESSI NOVIANA UMANZA sdr
Date Deposited: 24 Feb 2021 02:19
Last Modified: 24 Feb 2021 02:19
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9670

Actions (login required)

View Item View Item