IMPLEMENTASI SOLIDARITAS SOSIAL PEDAGANG KAKI LIMA DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI EKONOMI PEDAGANG (STUDI KASUS PKL JLN.KAMPUS GRENDENG PURWOKERTO UTARA)

Slamet, Hidayat (2021) IMPLEMENTASI SOLIDARITAS SOSIAL PEDAGANG KAKI LIMA DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI EKONOMI PEDAGANG (STUDI KASUS PKL JLN.KAMPUS GRENDENG PURWOKERTO UTARA). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (641kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SLAMET HIDAYAT_IMPLEMENTASI SOLIDARITAS SOSIAL PEDAGANG KAKI LIMA DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI EKONOMI PEDAGANG (STUDI KASUS PKL JLN.KAMPUS GRENDENG PURWOKERTO UTARA).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Menurut Emile Durkheim, Solidaritas sosial adalah kesetiakawanan yang menunjuk pada suatu keadaan hubungan antara individu dan atau kelompok yang didasarkan pada perasaan moral dan kepercayaan yang dianut bersama yang diperkuat oleh pengalaman emosional bersama. Solidartas dibagi atas dua bagian yaitu soidaritas mekanik adalah ikatan yang mempersatukan individu dengan adanya kesadaran kolektif yang tinggi sehingga individu saling menyerupai satu sama lain, sedangkan solidaritas organik adalah ditandai dengan heterogenitas dan individualitas yang semakin tinggi bahwa individu berbeda satu sama lain. Interaksi antara pedagang yang satu dengan pedagang yang lainnya berpengaruh terhadap solidaritas yang mampu mempertahanan keberlangsungan usaha para pedagang. Jenis Penelitian dalam penulisan penelitian adalah penelitian lapangan (field research), yaitu suatu penelitian yang dilakukan dilokasi penelitian dengan mengadakan pengamatan tentang suatu fenomena dalam alamiah. Sedangkan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode analisis deksriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menujukan bahwa pedagang kaki lima di sekitar Jl. Kampus memiliki tipe solidaritas mekanik namun juga terdapat unsur solidaritas organikya terlihat karena mereka memiliki pekerjaan yang sama antara satu dengan yang lainya, jadi belum ada pembagian kerja yang jelas pada paguyuban pedagang kaki lima Jl.Kampus, karena setiap anggotanya memiliki jenis yang hampir sama dengan yang lainya. Tipe solidaritas organiknya juga terlihat pada saat kegiatan kerjasama yang mereka lakukan tersebut, guna menciptakan sebuah solidaritas yang mampu mempertahankan roda perekonomian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi Solidaritas Sosial,Pedagang Kaki Lima, Eksistensi Ekonomi
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction
300 Social sciences > 330 Economics > 335 Socialism and related systems
300 Social sciences > 330 Economics > 336 Public finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Sdr Slamet Hidayat
Date Deposited: 07 Feb 2021 14:58
Last Modified: 07 Feb 2021 14:58
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9248

Actions (login required)

View Item View Item