IMPLEMENTASI KURIKULUM PAUD 2013 BERDASAR BUKU PANDUAN PENDIDIK DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN KURIKULUM PAUD 2013 KARYA HASNIDA

Meli, Isna Zaidatun Nikmah (2021) IMPLEMENTASI KURIKULUM PAUD 2013 BERDASAR BUKU PANDUAN PENDIDIK DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN KURIKULUM PAUD 2013 KARYA HASNIDA. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (354kB) | Preview
[img]
Preview
Text
MELI ISNA ZAIDATUN NIKMAH_IMPLEMENTASI KURIKULUM PAUD 2013.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Untuk mewujudkan generasi yang hebat, dibutuhkan pembinaan dan pendidikan pada anak sejak usia dini. Dalam pelaksanaan PAUD perlu memahami bagaimana strategi atau cara yang dilakukan oleh guru agar tercapai tujuan pendidikan. Penyelenggaraan PAUD perlu adanya perencanaan yang tertuang didalam kurikulum. Kurikulum berperan sebagai suatu bagian yang menentukan arah berjalannya suatu program pendidikan yang memuat tujuan, materi, kegiatan pembelajaran, dan evaluasi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan dengan menggunakan dengan menggunakan buku Panduan Pendidik dalam mengimplementasikan Kurikulum PAUD 2013 karya dari Hasnida sebagai sumber data primer. Data sekunder didapat dari kumpulan jurnal, buku, atau skripsi terdahulu. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi dan menagamati serta melakukan identifikasi wacana dari buku-buku, makalah atau artikel, majalah, jurnal, web (internet), atau informasi lainnya yang berhubungan dengan kajian tentang kurikulum PAUD 2013. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa analisa buku panduan pendidik dalam mengimplementasikan Kurikulum PAUD 2013 karya Hasnida sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 146 Tahun 2014 Tentang Kurikulum 2013 Pendidikan Anak Usia Dini. Pada buku panduan pendidik dalam mengimplementasikan Kurikulum PAUD 2013 memaparkan bahwa langkah pendidik dalam implementasi Kurikulum PAUD 2013 meliputi: 1) Perencanaan kegiatan sebelum pembelajaran, meliputi Program Semester, Perencanaan Mingguan (RPPM), dan Program Harian (RPPH). 2) Pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang terdiri dari pengelolaan kelas, model pembelajaran, metode pembelajaran, serta teknik dalam pembelajaran. 3) Pendekatan saintifik yang meliputi proses mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menalar/mengasosiasi, serta mengkomunikasi dari hasil belajar anak. 4) Teknik penilaiannya yang digunakan pada kegaitan belajar- mengajar seperti teknik observasi, wawancara, dokumentasi, portofolio, penugasan, unjuk kerja, hasil karya dan sebagainya. 5) Tahapan pelaporan perkembangan anak yang dilakukan pada waktu tertentu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Kurikulum PAUD 2013, Pendidikan Anak Usia Dini
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.3309 Kurikulum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Meli Isna Zaidatun Nikmah sdr
Date Deposited: 27 Jan 2021 07:59
Last Modified: 27 Jan 2021 07:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9167

Actions (login required)

View Item View Item