PEMBENTUKAN KARAKTER GEMAR MEMBACA MELALUI GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SD ISLAM MUHAMMADIYAH CIPETE CILONGOK BANYUMAS

Sudendi Retno, Efendi (2020) PEMBENTUKAN KARAKTER GEMAR MEMBACA MELALUI GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SD ISLAM MUHAMMADIYAH CIPETE CILONGOK BANYUMAS. Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Sudendi Retno Efendi_Pembentukan Karakter Gemar Membaca Melalui Gerakan Literasi Sekolah Di SD Islam Muhammadiyah Cipete Cilongok Banyumas.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Kemampuan literasi yang rendah membuat anak sekolah dasar tidak gemar membaca sehingga harus ada upaya yang dilakukan sekolah untuk membuat program untuk mengoptimalkan kemampuan literasi anak. Gerakan literasi sekolah diharapkan sebagai solusi pembentukan karakter gemar membaca siswa. SD Islam Muhammadiyah Cipete telah menerapkan gerakan literasi sekolah untuk membentuk karakter gemar membaca siswa. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis pembentukan karakter gemar membaca melalui gerakan literasi sekolah di SD Islam Muhammadiyah Cipete yang dilaksanakan melalui 3 tahap, yaitu: pembiasaaan kegiatan membaca yang menyenangkan di lingkungan sekolah, pengembangan minat baca untuk meningkatkan kemampuan literasi, pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi, serta mendeskripsikan karakter gemar membaca siswa. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian fenomenologi. Data penelitian diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data diperoleh melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembentukan karakter gemar membaca melalui gerakan literasi sekolah terdiri dari beberapa tahapan diantaranya: pembiasaan kegiatan membaca yang menyenangkan di lingkungan sekolah ditunjukan dengan pembiasaan rutin membaca al-qur’an dan membaca buku di pojok baca. Pengembangan minat baca untuk meningkatkan kemampuan literasi dengan cara program one day one ayat dan one day one book. Pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi ditunjukan dengan mengaitkan pojok baca sebagai tempat belajar yang menyenangkan. Siswa di SD Islam Muhammadiyah Cipete telah berkarakter gemar membaca ditunjukan dengan rasa menyukai membaca buku dan melakukan kegiatan membaca dilaksakanan secara terus menerus. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa proses pembentukan karakter gemar membaca melalui gerakan literasi sekolah di SD Islam Muhammadiyah Cipete sudah berjalan secara optimal karena adanya komitmen dan pola komunikasi yang baik antara kepala sekolah, guru, dan orangtua siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Karakter, Literasi, Membaca, dan Pembentukan
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.1 Early Childhood Education
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Elementary School
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.4 Reading
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.6 Language Skills for Elementary Education
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.8 Other Studies for Elementary Education
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sdr Sudendi Retno Efendi
Date Deposited: 13 Oct 2020 16:35
Last Modified: 13 Oct 2020 16:35
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/8182

Actions (login required)

View Item View Item