ANALISIS SALURAN DISTRIBUSI PETANI JAMBU BIJI MERAH PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Di Desa Karangcengis Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga)

Siti, Toatun (2016) ANALISIS SALURAN DISTRIBUSI PETANI JAMBU BIJI MERAH PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Di Desa Karangcengis Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (493kB) | Preview
[img] Text
SITI TOATUN_ANALISIS SALURAN DISTRIBUSI PETANI JAMBU BIJI MERAH PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi D.pdf
Restricted to Registered users only

Download (873kB)

Abstract

Saluran Distribusi merupakan jalan atau rute yang dilalui oleh produk mulai dari produsen sampai ke tangan pelanggan akhir. Saluran pemasaran yaitu kumpulan organisasi independen yang terlibat dalam proses membuat suatu produk atau jasa tersedia untuk digunakan atau dikonsumsi. Konsep distribusi memiliki maksud lebih luas, yaitu peningkatan dan pembagian hasil kekayaan agar sirkulasi kekayaan dapat ditingkatkan sehingga kekayaan yang ada dapat melimpah dengan merata dan tidak hanya beredar diantara golongan tertentu saja. Saluran distribusi yang tepat tentunya merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan karena saluran distribusi merupakan penghubung antara produsen dan konsumen, hal tersebut pula yang menentukan tingkat keuntungan yang akan diperoleh perusahaan. Ketentuan perusahaan dalam memilih saluran distribusi akan menjadi lebih efisien dalam memperluas pasar untuk mencapai konsumen yang dituju. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui bagaimana Pelaksanaan Saluran Distribusi Petani Jambu Biji Merah Perspektif Ekonomi Islam di Desa Karangcengis Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga yang dilaksanakan oleh petani terhadap konsumen dalam menyalurkan jambu biji merah. Penelitian ini termasuk field research, dengan metode deskriptif-kualitatif. Adapun data diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi yang mendalam dengan beberapa petani, juga dari data-data (dokumen) yang relevan dengan fokus penelitian. Berdasarkan dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa Pelaksanaan Saluran Distribusi Petani jambu biji merah yang dilakukan di Desa Karangcengis yaitu: Produsen – Pedagang – Pengecer – Konsmen. Desa Karangcengis dalam mendistribusikan Jambu Biji Merah dengan melihat Citra Uswah Rasulullah yaitu Rasulullah memahami strategi supaya perdagangannya bisa berhasil, beliau mengetahui sifat dan perilaku yang merusak atau menghambat bisnis perdagangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Saluran Distribusi, Jambu Biji Merah
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 10 Aug 2016 07:01
Last Modified: 10 Aug 2016 07:01
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/726

Actions (login required)

View Item View Item